Home / Berita Utama / Nasional

Selasa, 30 Januari 2024 - 19:34 WIB

Surat Plt Dirjen Minerba Harusnya Ditujukan ke Pengusaha Batu Bara

Usman Ermulan

Usman Ermulan

Tokoh masyarakat Jambi, Usman Ermulan

JAMBIBRO.COM – Mantan anggota DPR RI 3 periode, Usman Ermulan, menilai surat Plt Dirjen Minerba Kementerian ESDM, Bambang Suswantono, yang minta Gubernur Jambi membuka jalan nasional untuk angkutan batu bara melukai hati warga Jambi.

Inti surat itu, mengusul Gubernur Jambi, Al Haris, mempertimbangkan kembali angkutan batu bara lewat jalan umum atau jalan nasional.

“Selama ini masyarakat menahan diri dengan kemacetan yang terjadi. Surat itu jelas melukai hati masyarakat Jambi,” ujar Usman, Selasa, 30 Januari 2024.

Kebijakan Al Haris melarang angkutan batu bara melintasi jalan umum atau jalan nasional, melalui Ingub Jambi Nomor: 1/INGUB/DISHUB/2024, tentang Pengaturan Lalu Lintas Angkutan Batubara, dinilai sudah sangat tepat.

Baca Juga  Edi Purwanto: Pengusaha Batu Bara Jangan Pikirkan Untung Saja

Usman memberi contoh derita warga Jambi. Tadinya jarak tempuh ke Muara Tembesi Kabupaten Batanghari dari Kota Jambi hanya 1,5 jam, belakangan bisa sampai 10 jam.

Tak hanya itu, sudah banyak korban jiwa. Banyak pasien kritis dari kabupaten yang akan dirujuk ke rumah sakit meninggal dunia. Banyak pula mahasiswa atau masyarakat tewas akibat ugal-ugalan sopir truk batu bara.

Baca Juga  Pj Bupati Muarojambi Ikut Rapat Rekayasa Lalu Lintas Angkutan Batu Bara

“Surat Plt Dirjen Minerba seharusnya memperkuat kebijakan Al Haris. Jalan yang dibikin pemerintah bukan untuk kepentingan pengusaha batu bara,” kata Usman.

Usman mengatakan, jangan paksa Al Haris membuka jalan nasional karena dia sudah mementingkan masyarakat umum. Masyarakat sudah puas sekarang.

“Pertama, untuk menghadapi Pemilu 2024, kemudian untuk kepentingan masyarakat umum,” tegasnya.

Usman tahu betul kebijakan Al Haris merupakan aspirasi masyarakat sejak lama. Kesalahan pengusaha batu bara tidak menyiapkan jalan khusus.

“Pengusaha mau berusaha untuk mencari keuntungan, tapi mengorbankan masyarakat Jambi,” kata Usman.

Baca Juga  Jalan Khusus Batu Bara Belum Selesai, Al Haris Kecewa

Kawan lama BJ Habibie ini memberi usul agar Plt Dirjen Minerba menarik suratnya. Lebih tepat jika ditujukan kepada pengusaha tambang, bukan ke Gubernur Jambi.

“Salah alamat, seharusnya tidak untuk gubernur tapi ke pengusaha batu bara agar sesegera mungkin menyiapkan jalan khusus,” kata Usman.

Mantan Bupati Tanjungjabung Barat dua periode ini minta Plt Dirjen Minerba berpikir rasional menyikapi pasokan batu bara.

“Bisa lewat sungai. Kalau mau dioperasikan lewat jalan darat, pengusaha percepatlah jalan khusus,” tegas Usman. ***

Editor : Doddi Irawan

Share :

Baca Juga

Berita Utama

PPP Usung Budi Setiawan di Pilwako Jambi

Berita Utama

Salat Ied di Masjid Agung Al Abror, Bachyuni Paparkan Progres Pembangunan Muarojambi

Berita Utama

Investasi Provinsi Jambi Over Target, 2023 Capai Rp.10,3 Triliun

Berita Utama

Sorot Stockpile Aurkenali, Budi Setiawan Sarankan PT SAS Cari Lokasi Lain

Berita Utama

2 Pejabat Eselon II dan 9 Eselon III Pemprov Jambi Dilantik, Novriadi Jabat Kadispora

Berita Utama

Usman Ermulan Kecam Kebijakan BPHTB, Ini Pesannya untuk Wali Kota Mendatang…

Nasional

Sektor Jasa Keuangan di Provinsi Jambi Tumbuh Positif dan Terjaga

Berita Utama

Tim Serigala Patroli Mobile, Imbau Anak Muda Jauhi Geng Motor