Home / Reportase

Selasa, 13 Agustus 2024 - 20:19 WIB

Siapa Diusung PDI Perjuangan di Pilgub Jambi ? Ini Kata Edi Purwanto…

Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Jambi, Edi Purwanto (kiri) | dia

JAMBIBRO.COM – PDI Perjuangan sudah merampungkan dukungan di sejumlah daerah, termasuk Provinsi Jambi, untuk para calon kepala daerah yang akan diusung pada Pilkada Serentak 2024.

Hanya saja siapa saja penerima rekomendasi itu belum dibuka ke publik. Hingga saat ini, dukungan partai besutan Megawati Soekarnoputri itu untuk Pilgub Jambi, dan sejumlah kabupaten/kota di Provinsi Jambi, masih tanda tanya.

Baca Juga  Edi Purwanto Beberkan 5 Lima Tahun Dewan Membangun Provinsi Jambi

Terkait arah dukungan PDI Perjuangan di Pilgub Jambi, Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Jambi, Edi Purwanto, tidak mau berkomentar banyak. Dia mengaku sampai saat ini PDI Perjuangan belum memberi rekomendasi kepada siapapun.

Baca Juga  Terima Kunjungan Kajati Jambi, Edi Purwanto Ajak Hermon Dekristo Berkolaborasi Bangun Jambi

“Lagi proses di DPP. Sekarang kami masih fokus untuk pilkada kabupaten dan kota,” katanya.

Menurut Edi, besok, Rabu 14 Agustus 2024, akan ada rekomendasi yang dikeluarkan oleh DPP PDI Perjuangan untuk pemilihan gubernur. Tapi untuk daerah mana saja dia tidak tahu.

Baca Juga  Edi Purwanto Ajak Merefleksikan Diri

“Rabu mungkin ada rekomendasi yang dikeluarkan DPP, tapi kami tidak tahu yang dikeluarkan untuk daerah mana saja. Yang jelas sekarang masih berproses semua di DPP,” ujarnya singkat. | DIA

Share :

Baca Juga

Reportase

Tim Dayung Jambi Raih Perunggu PON XXI Aceh – Sumut

Daerah

Keseruan Idul Fitri, Dillah – Muslimin Sambangi Kediaman Ketua DPRD hingga Mantan Bupati dan Wabup

Reportase

Demokrat Tidak Dukung Kader, Ini Kata Amir Sakib…

Reportase

Razia Tempat Hiburan Malam, Polisi Amankan Wanita Cantik

Reportase

Aplikasi Sportblock Permudah Pendataan di Porprov XXIV Jambi 2026

Reportase

Mahasiswa Desak Polda Jambi Segera Tuntaskan Kasus Ijazah “Duo Amrizal”

Reportase

Dijagokan Jadi Ketua Umum KONI Tanjabtim, Rustam Punya Seabrek Misi

Reportase

Jalan Parit Bengkok Rusak Parah, KAHMI Tanjabtim Bersuara