Home / Berita Utama / Politik

Kamis, 29 Agustus 2024 - 19:22 WIB

Romi – Sudirman Resmi Daftar ke KPU, Syarif Fasha dan Hasbi Anshory Hadir

Romi Hariyanto diarak dengan Reog Ponorogo, saat tiba di kantor KPU Provinsi Jambi, Kamis (29/8/2024) | tim

JAMBIBRO.COM – Kesenian tradisional pencak silat Mayang Mangurai menyambut kedatangan Romi Hariyanto dan Letjen (Purn) Sudirman, saat tiba di kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jambi, Kamis, 29 Agustus 2024.

Romi – Sudirman mendaftar sebagai calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi tepat pada hari terakhir pendaftaran, yang dibuka tanggal 27 – 29 Agustus 2024. 

Pasangan Romi – Sudirman datang ke kantor KPU Provinsi Jambi menggunakan mobil. Mereka diantar oleh para ketua partai pengusung dan pendukung tingkat Provinsi Jambi.

Baca Juga  Al Haris Minta Tim Sukses Tidak Berperang di Media Sosial

Tampak hadir Ketua Partai NasDem Syarif Fasha, Ketua Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) Mirza Muharroma, Ketua Partai Gelora Mahyudi, dan Ketua Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Tigor Sinaga. Selain itu hadir pula anggota DPR RI Hasbi Anshory.

Pasangan calon kedua yang mendaftar ini diterima oleh Ketua KPU Provinsi Jambi, Iron Sahroni, didampingi para komisioner lainnya. Jadwal pendaftaran mereka sudah dikonfirmasikan sejak Rabu malam.

Iron menyebut, setelah mendaftar, sama seperti calon lainnya, pasangan Romi – Sudirman juga diharuskan menjalani pemeriksaan kesehatan. Setelah itu baru dilakukan verifikasi data, diakhiri dengan penetapan calon.

Baca Juga  Dilla Belajar Banyak dari Romi dan Abdullah Hich, Para Tokoh Sudah Paham

Romi Hariyanto tidak banyak bicara seusai mendaftar. Bupati Tanjungjabung Timur itu hanya mengungkapkan kebahagiaannya berpasangan dengan mantan Pangdam II/Sriwijaya, Letjen (Purn) Sudirman.

“Pak Sudirman menghibahkan dirinya untuk masyarakat Provinsi Jambi. Takdir Tuhan yang mempertemukan kami. Saya harap KPU dan Bawaslu menjalankan tugas sebagaimana mestinya,” ucap Romi.

Romi mengungkapkan, dirinya tertarik pada sosok Sudirman lantaran jenderal bintang tiga tidak gila jabatan. Sudirman bersedia ikut memimpin Jambi lantaran panggilan hatinya.

Baca Juga  Suasana Pilkada Kondusif, Polda Jambi Himbau Jaga Kedamaian

Romi berpasangan dengan Sudirman pasca mundurnya Saniatul Lativa dalam bursa pencalonan Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi. Mereka punya kesamaan visi dan misi pada pembangunan Provinsi Jambi.

Sementara itu, anggota DPR RI Dapil Provinsi Jambi, Hasbi Anshory, bersyukur demokrasi di Jambi berhasil diselamatkan oleh partai-partai pendukung dan pengusung Romi – Sudirman.

“Saya optimis pasangan Romi – Sudirman menang. Mereka adalah pejuang demokrasi di Jambi,” tegas putra Jambi asal Kabupaten Batanghari itu. | DIA

Share :

Baca Juga

Politik

Dewan Minta Perubahan Perda RPJMD 2021 – 2026 Dijalankan dengan Baik

Berita Utama

Stockpile Jalan, Rakyat Melawan

Politik

DPRD Provinsi Jambi Gelar Rapat Paripurna Dengarkan Pidato Kenegaraan Presiden Jokowi

Politik

Pertarungan Head to Head Al Haris – Abdullah Sani vs Romi Hariyanto – Jend (Purn) Sudirman

Politik

PKS Usung Dilla Hich – Muslimin Tanja, Terobosan Pro Rakyat Sudah Menanti

Berita Utama

Jambi Raih Medali Pertama PON XXI, Christian Michael Sianturi Sumbang Satu Perak

Politik

Romi – Sudirman Nomor 1, Haris – Sani Nomor 2

Berita Utama

9 Tersangka Pembakaran Kotak Suara di Sungai Penuh Sudah Diamankan