Home / Daerah

Kamis, 3 Oktober 2024 - 18:19 WIB

Pemkab Tanjabtim Siap Gelar Perayaan HUT 25

Robby Nahliansyah memimpin rapat persiapan peringatan HUT 25 Kabupaten Tanjabtim, Kamis | ran

Robby Nahliansyah memimpin rapat persiapan peringatan HUT 25 Kabupaten Tanjabtim, Kamis | ran

JAMBIBRO.COM — Persiapan pelaksanaan peringatan HUT ke-25 Kabupaten Tanjungjabung Timur (Tanjabtim) terus dilakukan. Rapat-rapat juga terus digelar, agar perayaan hari bersejarah itu berlangsung meriah dan sukses.

Rapat kembali digelar di aula Kantor Bupati Tanjabtim, Kamis, 3 Oktober 2024. Rapat dipimpin oleh Plt Bupati Tanjabtim, Robby Nahliansyah.

Baca Juga  Bupati Dillah Lantik Pengurus TP PKK dan Posyandu Tanjabtim

Turut hadir dalam rapat itu, Kepala Kejaksaan Negeri Tanjabtim diwakili Staf Datun Fajri Halim, Kapolres Tanjabtim diwakili Kabag Ops M Gea, Pabung Kodim 0419 Tanjab Ahmad Riadh, Kakan kemenag Tanjabtim Muhammad Ikbal, Sekretaris DPRD Tanjabtim Berlyan, Camat Muara Sabak Barat Irwanuddin dan para kepala OPD.

Baca Juga  Hesti Haris Kagum Lihat Produksi Batik Binaan Wirdayanti Romi

Rapat persiapan membahas susunan kepanitiaan peringatan HUT ke-25 Kabupaten Tanjungjabung Timur, rangkaian kegiatan perlombaan dan acara, tema dan logo, serta pencetakan spanduk dan undangan.

Dalam rapat ini Wabup Robby Nahliansyah minta setiap OPD selalu berkoordinasi dengan tamu undangan yang akan hadir. Robby juga mengingatkan tentang keamanan dan ketertiban, agar kegiatan berjalan lancar.

Baca Juga  Tanjabtim Tampil Beda, Petugas Utama Upacara HUT RI Didominasi Perempuan

Puncak peringatan HUT ke-25 Kabupaten Tanjungjabung Timur akan dilaksanakan pada 21 Oktober 2024, ditandai dengan Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Tanjabtim. | RAN

Share :

Baca Juga

Daerah

Fraksi PKB DPRD Batanghari Soroti Pengelolaan Keuangan dan Infrastruktur Jalan

Daerah

Dilla Ajak Masyarakat Tanjabtim Bersatu, Tidak Ada Lagi Satu Dua

Berita Utama

Kapal Pompong Tabrak Kayu, Bocah 5 Tahun Tenggelam

Daerah

IWO Batanghari di Tangan Bro Rudi Luar Biasa, Bulan Puasa Berbagi Takjil dan Buka Bareng

Daerah

Bupati Dillah Syukuri Sinergi dengan Polri Terus Terjalin Baik

Daerah

Libatkan Ketua RT, Pemkot Jambi Perkuat Basis Data Kemiskinan untuk Program “Kartu Bahagia”

Daerah

Bupati Tanjabtim Serahkan Tanda Kehormatan Satyalencana Karya Satya

Daerah

DPRD Tanjungjabung Barat Apresiasi Kepemimpinan Anwar Sadat – Hairan