Home / Daerah

Selasa, 7 Januari 2025 - 23:54 WIB

Raden Najmi Harap BUMDes Mampu Tingkatkan Perekonomian Desa

Raden Najmi menghadiri Rapat Kapabilitas BUMDes, Selasa | ran

Raden Najmi menghadiri Rapat Kapabilitas BUMDes, Selasa | ran

JAMBIBRO.COM — Penjabat Bupati Muarojambi, Raden Najmi, minta pengelola Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) mampu meningkatkan kapabilitas dan kemampuan mengelola usaha, demi meningkatkan perekonomian desa.

Permintaan itu disampaikan Raden Najmi pada Rapat Kapabilitas BUMDes dan BUMDesma Provinsi Jambi, di Hotel Yellow, Kota Jambi, Selasa, 7 Januari 2025.

Baca Juga  Warga Butuh Biaya Bangun Masjid, Pemkab Muarojambi Langsung Bantu

Rapat ini diadakan oleh Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Kemendes dan PDT) bersama Bank Mandiri Area Jambi.

Raden Najmi mengapresiasi kegiatan rapat ini, karena bisa menjadi ajang silaturahmi para pengelola BUMDes. Dia berharap hasil rapat itu bisa membawa BUMDes meningkatkan pendapatan asli desa.

Baca Juga  Dengar Kabar Ada Jembatan Rusak, Bachyuni Langsung OTW

“Tingkatkan pendapatan asli desa melalui pengembangan usaha BUMDes dan penciptaan lapangan kerja bagi masyarakat lokal. Juga tingkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat dan kembangkan ekonomi lokal melalui usaha BUMDes,” pesan Najmi.

Baca Juga  Bachyuni dan Faradillah Bercengkrama dengan Anak-anak TK Riyadul Huda II

Menurut Raden Najmi rapat ini merupakan langkah strategis untuk meningkatkan kemampuan BUMDes dalam memperkuat perekonomian masyarakat desa. | DIA

Share :

Baca Juga

Daerah

Sudirman Pantau Persiapan Pilkada Serentak di Tanjabbar

Daerah

Bachyuni Deliansyah Hadiri Pelantikan Pengurus KONI Muarojambi 2024 – 2028

Daerah

KPK Sosialisasi Program Pengendalian Gratifikasi di DPRD Tanjabbar

Daerah

BBS dan Junaidi Mahir Resmi Pimpin Kabupaten Muarojambi

Daerah

Pemkab Tanjabtim dan PetroChina Sepakat Dorong Pengelolaan Gas 5 MMBTU

Daerah

Pengurus Lembaga Adat Harus Beri Contoh Baik

Daerah

Penjabat Bupati Muarojambi Berterima Kasih Petani Sawit Mestong Dibantu Perusahaan

Daerah

Pemkab Tanjabbar Fokus Bangun Pertanian dan Perkebunan Kelapa Dalam