Home / Reportase

Selasa, 27 Mei 2025 - 17:17 WIB

Wakil Bupati Tanjabtim Buka O2SN dan FLS3N 2025 Tingkat SD dan SMP

Wakil Bupati Tanjung Jabung Timur, Muslimin Tanja, membuka kegiatan O2SN dan FLS3N tingkat SD dan SMP, Selasa | dki-tjt

Wakil Bupati Tanjung Jabung Timur, Muslimin Tanja, membuka kegiatan O2SN dan FLS3N tingkat SD dan SMP, Selasa | dki-tjt

JAMBIBRO.COM – Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim) secara resmi membuka kegiatan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) dan Festival Lomba Seni dan Sastra Siswa Nasional (FLS3N) tingkat Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) pada Selasa, 27 Mei 2025.

Pembukaan dilaksanakan di halaman Kantor Bupati Tanjabtim dan dibuka langsung oleh Wakil Bupati Tanjabtim, Muslimin Tanja, ditandai dengan pelepasan balon.

Baca Juga  Hesti Haris Kukuhkan Wirdayanti Romi sebagai Pembina Posyandu Tanjabtim

Kegiatan yang berlangsung selama dua hari, hingga Rabu 28 Mei 2025, ini digelar sebagai wadah pencarian bakat siswa di bidang olahraga, seni dan sastra. Dalam sambutannya, Wabup Muslimin menyampaikan pentingnya kegiatan ini sebagai ajang pembinaan mental dan kompetisi sehat bagi siswa di seluruh kecamatan.

“Melalui O2SN dan FLS3N, kita ingin mencetak generasi yang kuat secara mental, sehat dalam berkompetisi dan berprestasi di bidang olahraga serta seni,” ujar Muslimin.

Baca Juga  Sekda Tanjabtim Lantik dan Ambil Sumpah 17 Pejabat

Turut hadir dalam pembukaan tersebut Sekda Kabupaten Tanjabtim Sapril, para Kepala OPD, Kepala Dinas Pendidikan M Eduard, para Korwil Pendidikan, kepala sekolah, serta para kontingen peserta dari tingkat SD dan SMP se-Kabupaten Tanjung Jabung Timur.

Kepala Dinas Pendidikan Tanjab Timur, M Eduard, dalam keterangannya menyebutkan terdapat enam cabang olahraga yang diperlombakan, yakni karate, pencak silat, renang, bulu tangkis, atletik dan sepakbola mini.

Baca Juga  Perjuangan Bupati Romi di Rantau Rasau, dari Jalan Rigid Beton hingga Rumah Sakit dan SPBU

Sementara itu, untuk cabang seni dan sastra meliputi lomba gambar ekspresi, mendongeng, menyanyi solo dan tari tradisional.

Pemerintah daerah berharap kegiatan ini mampu menjadi langkah awal dalam menemukan bibit-bibit unggul yang dapat mewakili Tanjabtim ke ajang tingkat provinsi maupun nasional di masa mendatang. | DKI

Share :

Baca Juga

Reportase

Wali Kota Jambi Apresiasi Simposium dan Expo Riset Pelajar Nurul Ilmi

Politik

Dillah Hich Makin Ngetop, Dukungan Merata di Seluruh Kecamatan

Daerah

Pemkab Muarojambi Siap Dukung Program Maulana – Diza

Reportase

Dansat Brimob, Kabid Propam, Dirbinmas, Dirlantas dan Kapolres Tebo Diserahterimakan

Reportase

“Main-mainlah” dengan PPDB !!! Pejabat Diknas dan Seluruh Kepala SMA Negeri Dipanggil Dewan

Reportase

Karyawan Konter Tersangka Kasus Video “Enak Yank”, Begini Ceritanya…

Nasional

BBS Sambut Baik Munas VI APKASI, Bertukar Pikiran Memberi Kerja Nyata

Reportase

Gubernur Jambi Harap TNI Semakin Kuat, Solid, Profesional dan Dicintai Rakyat