Home / Politik

Sabtu, 3 Agustus 2024 - 17:27 WIB

Tim Haris – Sani Tanjabtim Dilantik, Ketuanya Haji Sai

Al Haris dan Abdullah Sani hadir pada pelantikan Tim Pemenangan Haris – Sani Tanjungjabung Timur, Sabtu, 3 Agustus 2024 | mchs

JAMBIBRO.COM – Al Haris dan Abdullah Sani kompak menghadiri pelantikan Tim Pemenangan Haris – Sani Kabupaten Tanjungjabung Timur, di Parit Culum I, Kecamatan Muara Sabak Barat, Sabtu, 3 Agustus 2024.

Kehadiran Haris – Sani di Parit Culum I disambut antusias tim pemenangan, dimulai dengan pencak silat, tari persembahan dan kesenian kuda lumping.

Pelantikan tim pemenangan kabupaten, kecamatan, relawan, Tim Kharisma, Tim Srikandi, dan tim milenial ini juga dihadiri petinggi partai pengusung.

Baca Juga  25.474 Warga Provinsi Jambi Terima Manfaat BPJS Ketenagakerjaan, Totalnya 339 Miliar Rupiah

Koordinator Tim Pemenangan Tanjabtim, Saifuddin atau akrab disapa Haji Sai mengatakan, sangat banyak masyarakat Tanjabtim ingin ikut menjadi bagian dari Tim Pemenangan Haris – Sani.

“Antusias masyarakat luar biasa untuk Haris-Sani agar kembali melanjutkan kepemimpinan sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi. Saya sebagai ketua tim kewalahan karena banyak yang ingin bergabung,” kata Haji Sai.

Pernyataan Haji Sai diperkuat dengan ikrar tim Haris-Sani Tanjabtim yang dibacakan oleh Febriansyah dari Tim Milenial Muda Haris-Sani, diikuti seluruh tim yang dikukuhkan.

Baca Juga  Gubernur Jambi Minta IKA PMII Bantu Pemerintah Respon Berbagai Isu

“Dengan penuh kesadaran dan tanggung jawab, kami siap berjuang, bekerja sungguh-sungguh dan pantang menyerah untuk memenangkan pasangan Haris-Sani,” tegasnya.

Al Haris dan Abdullah Sani mengajak seluruh tim pemenangan bersama-sama berjuang serta mengedepankan politik santun dan beretika.

“Pesan saya kepada seluruh tim pemenangan, berpolitik dengan santun dan beretika. Saya ingin Jambi ini aman dan tentram. Pengukuhan tim ini tujuannya agar kita bersama berjuang memenangkan,” ujar Haris.

Baca Juga  Antara Masduki dan Dumisake

Al Haris mengakui masih banyak pembangunan yang belum tersentuh, karena jabatannya bersama Abdullah Sani sangat singkat. Hanya tiga tahun.

“Kami berdua ini maju untuk menyambung mimpi para pemimpin terdahulu. Pak Zulkifli Nurdin dan HBA. Semuanya untuk membangun Jambi,” kata Haris.

“Kami berterima kasih kepada semua, kepada tim Haris-Sani, kami yakin dengan ikhlas mendoakan kami, dan akan berjuang untuk Haris-Sani menang menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi 2024-2029,” tambah Abdullah Sani. | RUL

Share :

Baca Juga

Politik

Tokoh Berpengaruh di Merangin Ikut Gabung Menangkan Haris – Sani

Berita Utama

Golkar Diprediksi Raih 8 Kursi DPRD Kota Jambi, DR Budi Setiawan Dipuji Pusat

Politik

Bawaslu Wanti-Wanti Sejumlah Potensi Pelanggaran Saat Pencalonan Kepala Daerah

Politik

Marak Spanduk “Tuka Gubernur”, Luapan Kekecewaan…

Politik

Tigor Sinaga Puji Nalim, Humble dan Mau Mendengar Masukan

Berita Utama

PAN “Pecah” Jelang Pilkada Tanjabtim ?

Politik

Yo Padek… KPU Provinsi Jambi Raih Dua Penghargaan

Politik

Pemerintah Desa se-Provinsi Jambi Dukung Al Haris – Abdullah Sani