Home / Berita Utama

Kamis, 11 April 2024 - 02:16 WIB

Mantan Kapolda Jambi Irjen Pol (Purn) Muchlis AS Tutup Usia

Jenazah almarhum H Muchlis AS disemayamkan di rumah duka, Kompleks DPRD, Telanaipura, Kota Jambi | dia

JAMBIBRO.COM – Mantan Kapolda Jambi, Inspektur Jenderal (Purn) Drs H Muchlis AS MH bin Abdul Somad, tutup usia, di Rumah Sakit Bhayangkara, Kota Jambi, Rabu 10 April 2024.

Putra terbaik Jambi kelahiran Desa Terusan, Kecamatan Maro Sebo Ilir, Kabupaten Batanghari, Jambi, 5 Mei 1962 itu meninggal dunia setelah mengidap penyakit yang sudah lama dideritanya.

Baca Juga  Satgas Ops Damai Cartenz-2024 Tangkap Mairon Tabuni DPO KKB Puncak

Keluarga almarhum, H Iqna Ismail mengungkapkan, almarhum menghembuskan nafas terakhirnya pada pukul 23.42 WIB. Almarhum meninggal dunia di hari baik, bertepatan dengan 1 Syawal 1445 Hijriah.

“Almarhum dibawa ke rumah sakit tadi siang, setelah kami silaturahmi Idul Fitri. Almarhum merasa sesak nafas,” kata Iqna.

Baca Juga  Tim Resmob Polda Jambi Buru Perampok Mobil Taksi Online, Dua Ditangkap di Palembang

Sampai Kamis dini hari belum dipastikan dimana almarhum dimakamkan. Menurut Iqna, pihak keluarga masih berunding dimakamkan di Kota Jambi atau di Desa Terusan, Batanghari.

Mewakili keluarga almarhum, Iqna menyampaikan permohonan maaf untuk almarhum, dan meminta keikhlasan memaafkan segala kesalahan maupun kekhilafannya semasa hidup.

Baca Juga  Kisah Bripda M Hadirsya Fadli Jadi Polisi Berkat Taekwondo

Almarhum H Muchlis AS usai menjabat Kapolda Jambi pindah ke Mabes Polri dengan jabatan Analisis Kebijakan Utama Baharkam Polri. Jabatan Kapolda Jambi diembannya dari 5 Januari 2018 – 3 Februari 2020.

Sebelumnya alumni Akademi Kepolisian (Akpol) 1997 ini pernah menjabat Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Jambi, dari 18 April 2017 – 7 Mei 2017. | DIA

Share :

Baca Juga

Berita Utama

Terdampak Banjir, Puluhan Sekolah di Muarojambi Sudah Dua Pekan Libur

Berita Utama

Raden Najmi ke Muarojambi, Bachril Bakri Tetap Sarolangun

Berita Utama

Cek Endra Tak Main-Main, Kasus Ijazah “Duo Amrizal” Akan Segera Diselesaikan

Berita Utama

Edi Purwanto: Pengusaha Batu Bara Jangan Pikirkan Untung Saja

Berita Utama

Kundapil DPR RI di Jambi, Elpisina Soroti Pekerja Migran, Perdagangan Orang dan Judi Online

Berita Utama

Ratusan Pecinta Sepakbola Padatkan Lapangan Mapolda Jambi, Walau Akhirnya Kecewa

Berita Utama

Ketua DPRD Provinsi Jambi Simpan Kenangan Bersama Almarhum Irjen Pol (Purn) Muchlis AS

Berita Utama

Kapolda Jambi Lantik 147 Bintara Baru, Jadi Polisi Kalian Harus Ingat Ini…