Home / Politik

Rabu, 1 November 2023 - 17:09 WIB

Agus Rama Wafat, DPRD Provinsi Jambi Turut Berduka

JAMBIBRO.COM – DPRD Provinsi Jambi ikut berbelasungkawa , atas wafatnya Agus Rama, mantan anggota DPRD Provinsi Jambi periode 2014-2019 dan 2019-2024, Rabu, 1 November 2023.

Ucapan belasungkawa disampaikan Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto. Dia mendoakan almarhum diampuni segala kekhilafannya dan ditempatkan di tempat mulia oleh Allah SWT.

Baca Juga  Masuk Musim Kemarau Titik Rawan Karhutla Harus Diwaspadai

“Atas nama pribadi, pimpinan dan anggota DPRD Provinsi Jambi, saya mengucapkan turut berduka cita dan berbelasungkawa,” ujar Edi.

Edi menyebut, sosok Agus Rama selama menjabat anggota DPRD Provinsi Jambi dikenal cukup aktif. Dia merupakan sosok yang baik.

Baca Juga  APBD Provinsi Jambi 2024 Ditetapkan Rp.5,1 Triliun

Edi menyebut, dalam perjalanan hidupnya bersama DPRD Provinsi Jambi selama mengemban tugas sebagai anggota dewan, almarhum telah banyak mencurahkan pikiran, tenaga dan memberikan masukan.

“Terima kasih banyak atas kerja-kerja beliau selama ini. Kami merasa kehilangan. Bagi keluarga yang ditinggalkan agar senantiasa diberikan kesabaran dan ketabahan,” ucapnya.

Baca Juga  Pantarlih Coklit di Rumah Ketua DPRD Provinsi Jambi

Almarhum Agus Rama meninggal dunia di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Raden Mattaher Jambi, Rabu pagi. ***

Share :

Baca Juga

Berita Utama

Nyoblos di TPS 13 Kenali Besar, Edi Purwanto dan Istri Ikut Antri

Berita Utama

Romi – Sudirman Resmi Daftar ke KPU, Syarif Fasha dan Hasbi Anshory Hadir

Politik

Politisasi Agama, Politik Identitas dan Isu SARA Berpotensi Ganggu Pemilu

Politik

Bawaslu Provinsi Jambi Maksimalkan Pengawasan Jelang Hari Nyoblos

Berita Utama

Al Haris Miris Lihat Warga Desa Pelosok Banyak Tidak Tahu Pemilu 2024

Politik

PKS Usung Syukur – Khafid di Pilbup Merangin 2024

Berita Utama

Al Haris Masuk Daftar Khusus, Nyoblos Jam 12

Politik

Mulia Prianto Ingatkan Admin Medsos Satker Polda Jambi Hati-Hati