Home / Politik

Jumat, 28 Juni 2024 - 17:18 WIB

Pantarlih Coklit di Rumah Ketua DPRD Provinsi Jambi

Kediaman Ketua DPRD Provinsi Jambi didatangi petugas pantarlih untuk melakukan coklit, Jumat 28 Juni 2024 | dia

JAMBIBRO.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jambi, KPU Kota Jambi, Bawaslu dan petugas pemutakhiran data pemilih (pantarlih) mendatangi kediaman Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto, di Kelurahan Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jumat, 28 Juni 2024.

Baca Juga  Kemas Alfarabi Sarankan Keluarga “Dokter Dituduh Maling” Minta Bantuan Komnas HAM

Kedatangan rombongan ini dalam rangka melaksanakan pencocokan dan penelitian (coklit) data pemilih di Kota Jambi.

Coklit di kediaman Edi Purwanto langsung dipantau oleh komisioner KPU Provinsi Jambi dan Ketua KPU Kota Jambi Deni Rahmad.

Coklit dilakukan untuk persiapan pelaksanaan pemilihan kepala daerah (pilkada) 27 November 2024. Nantinya Edi Purwanto bersama istri akan memberikan hak pilihnya di TPS 10.

Baca Juga  Yakin Budi Setiawan Mampu Pimpin Kota Jambi, Partai Gelora Sudah Tentukan Pilihan

“Hari ini KPU provinsi, KPU kota, PPK dan pantarlih melakukan coklit untuk tahapan pilkada, sesuai semangat kita bersama agar pemilu bisa langsung, umum, bebas, jujur dan adil,” ujar Edi.

Edi berharap pelaksanaan pilkada semakin berintegritas, baik penyelenggaran maupun bagi pemilih. Pemilih agar menggunakan hak pilih dengan baik, tanpa adanya intimidasi dan cara-cara inkonstitusional.

Baca Juga  Wakapolda Jambi Cek Persiapan Pengamanan TPS di Wilayah Barat

Edi menyebut, setiap suara yang diberikan akan memunculkan pemimpin yang baik. Karena itu pilih dengan hati yang baik, agar didapat pemimpin yang bisa mengurus rakyat dengan baik.

“Semangat terus bagi seluruh petugas KPU, Bawaslu dan penyelenggara pemilu. Semoga semangat demokrasi berkualitas terwujud,” ungkapnya. | DIA

Share :

Baca Juga

Politik

Al Haris Ungkapkan Tantangan dan Upaya Membangun Jambi

Politik

Mati-Matian Menjegal Romi Sang Petarung…

Politik

Karo Ops dan Kabid Humas Polda Jambi Pantau Pencoblosan di Bungo

Politik

DPRD Provinsi Jambi Panggil Dinas Kesehatan Pertanyakan Layanan SKTM

Politik

Tigor Sinaga Puji Nalim, Humble dan Mau Mendengar Masukan

Politik

Gubernur Jambi Minta IKA PMII Bantu Pemerintah Respon Berbagai Isu

Politik

DPRD Provinsi Jambi Terima Nota Pengantar APBD Perubahan 2024

Politik

DPRD Provinsi Jambi Dorong Petani Beralih ke Pupuk Organik dan Hayati