Home / Reportase

Jumat, 10 Oktober 2025 - 22:05 WIB

Ahli Waris Khairul Riansyah Terima Santunan BPJS Ketenagakerjaan Ratusan Juta Rupiah

JAMBIBRO.COM — Suasana haru menyelimuti kediaman Hasanudin, ayah dari almarhum Khairul Riansyah, di RT.08 RW.04 Kelurahan Sengeti, Kecamatan Sekernan, Kabupaten Muaro Jambi, Jambi.

Hari itu BPJS Ketenagakerjaan Cabang Muaro Jambi bersama manajemen PT Merlung Inti Lestari menyerahkan secara simbolis santunan jaminan kecelakaan kerja. Khairul Riansyah meninggal dunia akibat kecelakaan saat hendak menuju lokasi kerja.

Penyerahan santunan ini bukan sekadar formalitas, melainkan bentuk nyata kehadiran negara dalam memberikan perlindungan dan perhatian kepada pekerja yang telah terdaftar dalam program BPJS Ketenagakerjaan.

Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Muaro Jambi, Rina Septiana, menyampaikan rasa duka yang mendalam atas kepergian Khairul.

“Kami sangat berduka atas kepergian Khairul Riansyah. Perlindungan Jamsostek menjadi bukti negara hadir memberikan perhatian kepada seluruh pekerja yang terlindungi program BPJS Ketenagakerjaan. Almarhum adalah tulang punggung keluarga. Dengan adanya santunan ini, kami berharap dapat membantu keluarga melanjutkan kehidupan,” ujar Rina.

Santunan yang diberikan kepada ahli waris, Hasanudin, terdiri dari Jaminan Kecelakaan Kerja meninggal dunia sebesar Rp184.173.760,-, dan tabungan Jaminan Hari Tua sebesar Rp3.086.980,-. Total manfaat yang diterima sebesar Rp187.260.740,-.

Baca Juga  PKL Talang Banjar Akhirnya Ditertibkan, Pemkot Jambi Sediakan Tempat Layak dan Manusiawi

Romi Adi Candra, perwakilan dari PT. Merlung Inti Lestari, turut menyampaikan apresiasi kepada BPJS Ketenagakerjaan atas bantuan yang telah diberikan sejak proses pengobatan hingga santunan kepada keluarga Khairul Riasyah.

Baca Juga  Ketika Pemilik Media Bongkar Dugaan Kongkalikong Kerja Sama Media di Diskominfo Provinsi Jambi

“Manfaat yang diberikan sangat membantu pihak keluarga. Kami mengucapkan terima kasih atas perhatian yang telah diberikan,” ungkap Romi.

Khairul Riansyah, pria yang dikenal tekun dan bertanggung jawab, tercatat sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan. Ia bekerja di PT. Merlung Inti Lestari.

Kepergiannya yang mendadak menyisakan luka mendalam bagi keluarga dan rekan kerja. Ia mengalami kecelakaan saat dalam perjalanan menuju lokasi kerja. Ketika itu sepeda motor yang dikendarainya diserempet sebuah mobil dump truck.

Baca Juga  OJK Gandeng Polda Jambi Sosialisasi Perlindungan Konsumen dan Masyarakat

Benturan tersebut menyebabkan Khairul kehilangan kendali dan terjatuh. Ia mengalami cedera serius di bagian kepala dan tubuh lainnya, akhirnya merenggut nyawanya.

Kejadian tragis ini menjadi pengingat bahwa risiko kerja bisa datang kapan saja, dan perlindungan sosial seperti BPJS Ketenagakerjaan bukan hanya formalitas, melainkan jaring pengaman yang sangat berarti bagi keluarga pekerja.

Di tengah duka, santunan ini menjadi harapan baru bagi keluarga yang ditinggalkan. Negara hadir, bukan hanya dalam bentuk angka, tetapi dalam bentuk kepedulian dan keberlanjutan hidup bagi mereka yang kehilangan tulang punggung keluarga. | DIA

 

Share :

Baca Juga

Reportase

Pompong Nelayan Karam Dihantam Gelombang, Satu Orang Hilang

Politik

Dua Hari Lagi Nyoblos, Ingat Pesan Keras Kapolda Jambi Ini…

Reportase

OJK Terbitkan Peraturan Derivatif Keuangan

Reportase

Tokoh Kerinci Tunggu Keseriusan Polda Jambi Tuntaskan Kasus Amrizal

Politik

Dua Cawagub Jambi Berdebat Minggu Besok

Reportase

Polda Jambi Kerja Sama Basmi Perdagangan Orang

Reportase

Polres Bungo Beberkan Teka-Teki Mayat Tanpa Kepala

Reportase

Kapolda Jambi Pastikan Situasi Kamtibmas Malam Tahun Baru Kondusif