Home / Daerah

Selasa, 10 Juni 2025 - 19:38 WIB

PPPK Muarojambi Siap-Siap ! BBS Instruksikan SK Diserahkan Sebelum 1 Juli 2025

Bupati Muarojambi, Bambang Bayu Suseno, instruksikan SK PPPK segera diserahkan | dki-mj

Bupati Muarojambi, Bambang Bayu Suseno, instruksikan SK PPPK segera diserahkan | dki-mj

JAMBIBRO.COM — Bupati Muarojambi, Bambang Bayu Suseno (BBS), minta proses penyerahan Surat Keputusan (SK) bagi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahap I tahun 2024 dipercepat.

Instruksi itu disampaikan BBS di ruang kerjanya, Selasa 10 Juni 2025. SK PPPK akan diserahkan kepada 1.553 orang yang telah dinyatakan lolos seleksi PPPK beberapa waktu lalu.

Baca Juga  Al Haris Mau Bangun Flyover dan Jembatan Batanghari III, Cari Dong Duitnya…

“Mereka berhak menerima SK. Ada satu orang meninggal dunia dari 1.554 yang lolos. Penyerahan SK dan pelantikan akan dilakukan di Lapangan Kantor Bupati Muarojambi sebelum 1 Juli 2025,” ujar BBS.

Baca Juga  Laporan Penganiayaan Masih Lanjut, Rendra Tunggu Hasil Penyelidikan Polisi

BBS menjelaskan, masa kerja para PPPK tersebut akan dihitung mulai tanggal 1 Juli 2025. Dia mengimbau para PPPK mempersiapkan diri, menjaga kesehatan dan mempersiapkan atribut Korpri, seperti baju, peci nasional hitam polos untuk laki-laki, serta jilbab hitam dan sepatu hitam polos untuk perempuan.

Baca Juga  Rumah Baru untuk Jasmadi dan Nurhayati

“Kami akan serahkan SK PPPK sebelum 1 Juli 2025. Tetap semangat, persiapkan diri, jaga kesehatan, dan siapkan atribut Korpri yang sesuai,” kata BBS. | DKI

Share :

Baca Juga

Berita Utama

Abdullah Sani Buka Puasa Bersama Ratusan Masyarakat Serai Serumpun

Daerah

Saat Siswa SMA Negeri 6 Kerinci Tuntut Perubahan

Daerah

Komisi III DPRD Batanghari Kunjungan Kerja ke Dharmasraya

Daerah

Pemerintah dan Masyarakat Tanjabtim Rayakan Ulang Tahun ke-25

Daerah

Pemkab Tanjungjabung Timur Perbaiki Jalan Lintas Kecamatan Sadu

Daerah

Bupati Romi Vicon dengan Kapolda Jambi Bahas Pengamanan Jelang Idul Fitri

Berita Utama

Gerak Cepat… Dillah Langsung Perintahkan Dinas PUPR Atas Pendangkalan Parit

Daerah

Hadiri Undangan Walimatul Safar Sekda Muarojambi, Ini Pesan BBS…