Home / Berita Utama / Kriminalitas

Senin, 24 Maret 2025 - 22:31 WIB

Laporan Endres Chan di Polda Jambi Sebulan Lebih Tak Jelas Ceritenye…

Endres Chan

Endres Chan

JAMBIBRO.COM — Sersan Mayor Endres Chan, prajurit Angkatan Darat TNI yang berdinas di Kodim 0308/Pariaman Korem 032 Wirabraja, minta Polda Jambi mengambil tindakan tegas terhadap laporan yang disampaikannya beberapa waktu lalu.

Endres minta laporannya dalam bentuk pengaduan pada 20 Februari 2025 itu cepat ditindaklanjuti dan diproses secara hukum secara transparan, tanpa pandang bulu.

Baca Juga  Penyidik Ditreskrimsus Polda Jambi Mulai Periksa Pinto

Permintaan itu disampaikan Endres Chan, terkait laporan pencatutan nomor ijazah miliknya yang diduga dilakukan oleh Amrizal, anggota DPRD Provinsi Jambi dari Partai Golkar.

“Saya berharap kasus ini diselesaikan dengan baik dan cepat, sehingga saya bisa merasa nyaman dalam menjalankan tugas negara,” ujar Endres.

Laporan Endres Chan berawal dari surat keterangan kehilangan ijazah Amrizal di SMPN 1 Bayang, Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatra Barat.

Baca Juga  Kapolda Jambi Juga Kunjungi Tokoh Masyarakat Jambi

Dalam surat kehilangan ijazah itu, Amrizal yang kini duduk sebagai anggota DPRD Provinsi Jambi periode 2024-2029, mencatut dua identitas milik orang lain, untuk mendapatkan ijazah Paket C.

Identitas pertama yang dicatutnya, nomor ijazah 0728387 milik Endres Chan yang tamat dari SMPN 1 Bayang pada tahun 1990.

Baca Juga  Tiga Hari Tenggelam Adam Akhirnya Ditemukan

Kedua, nomor induk atau nomor Buku Pokok (BP) 431 milik seorang petani yang juga bernama Amrizal, dan kini bekerja sebagai petani sawit di Indragiri Hulu, Riau.

“Saya minta Polda Jambi proaktif menyelesaikan laporan saya itu,” harap Endres Chan. | dia

 

Share :

Baca Juga

Berita Utama

Statement Kontrovesi Ivan Wirata Sang Wakil Ketua

Kriminalitas

Polairud Diminta Tingkatkan Patroli Pengamanan Perairan

Berita Utama

Pengamanan Nataru di Jambi, dari Lalu Lintas hingga Terorisme

Berita Utama

Antisipasi Karhutla Korem Garuda Putih Dirikan 62 Posko

Berita Utama

10 Tahun Bekerja Sama dengan FJM, SKK Migas – KKKS Merasa Terbantu

Berita Utama

Atlet Taekwondo Jambi Oki Yusmika Tutup Usia

Kriminalitas

4 Pelaku Penipuan Kredit BRI Sungai Penuh Ditetapkan Tersangka

Berita Utama

Ciptakan PSU Damai, Polres Bungo Pasang IP Camera di Seluruh TPS