Home / Politik / Reportase

Senin, 24 Februari 2025 - 18:28 WIB

Ketua DPRD Provinsi Jambi Imbau Masyarakat Waspada Banjir

M Hafiz

M Hafiz

JAMBIBRO.COM – Intensitas hujan lebat kerap berdampak banjir di sejumlah titik khususnya di Kota Jambi. Bahkan banyak kawasan perumahan dan jalan utama yang tergenang air.

Menanggapi itu, Ketua DPRD Provinsi Jambi, M. Hafiz minta masyarakat tetap waspada dampak banjir dan minta masyarakat yang terdampak untuk segera melapor kepada RT/RW setempat untuk proses penanganannya.

Baca Juga  Sebentar Lagi Anggota DPRD Provinsi Jambi 2019 - 2024 Akhiri Tugas, Marwah Dewan Terjaga

“Karena saat ini cuaca tak menentu kadang-kadang hujan, kadang-kadang panas yang intinya kepada seluruh masyarakat agar tetap berwaspada dan juga memperhatikan drainase-drainase di sekitar rumah, kalau ada yang tersumbat silakan segera melaporkan ke RT, Lurah dan Camat setempat agar cepat dilakukan tindakan pembersihan,” kata Hafiz, Minggu (23/2).

Baca Juga  Bela Asniati, Ketua DPRD Provinsi Jambi Siap Pasang Badan

Kemudian untuk wilayah Kota Jambi, Hafiz berharap kepada Wali Kota dan Wakil Wali Kota yang baru agar persoalan banjir dapat menjadi prioritas pembangunan yang semestinya ditangani segera mungkin.

“Ini tentu menjadi perhatian kita bersama, kita berharap kepada Wali Kota dan Wakil Wali Kota yang baru pak Maulana dan Diza segera tanggap dan benahi,” ujarnya.

Baca Juga  Warga Muara Tembesi Hanyut Terseret Arus Banjir

Begitu juga yang menjadi wewenang Provinsi Jambi, kata Hafiz pihaknya akan segera berkoordinasi dengan dinas terkait untuk melakukan pembahasan, jika memungkinkan akan dianggarkan untuk penanggulangan banjir. | dia |

 

Share :

Baca Juga

Politik

PKS Usung Syukur – Khafid di Pilbup Merangin 2024

Reportase

Ada Jerigen Berisi Minyak dalam Mobil Terbakar di Telanaipura

Politik

Edi Purwanto Paparkan Capaian Kerja hingga Penghargaan

Reportase

Ungkap Jaringan Narkoba Internasional, 33 Personel Ditresnarkoba Polda Jambi Terima Penghargaan

Reportase

PHR Zona 1 Perkuat Semangat Kemerdekaan dan Swasembada Energi

Reportase

Statement Kontrovesi Ivan Wirata Sang Wakil Ketua

Reportase

Dua Cafe Remang-remang di Simpang Rimbo Kedapatan Jual Miras dan Tuak

Reportase

Wali Kota Jambi Salurkan Bantuan Beras untuk 26.173 Warga