Home / Daerah

Selasa, 19 November 2024 - 21:14 WIB

Kakek Laujuk Tenggelam di Sungai Berbak

Tim SAR melakukan pencairan Kakek Laujuk, Selasa | sar

Tim SAR melakukan pencairan Kakek Laujuk, Selasa | sar

JAMBIBRO.COM — Seorang kakek di Kabupaten Tanjungjabung Timur tenggelam di sungai, Selasa, 19 November 2024. Kakek bernama Laujuk itu jatuh ke sungai saat akan naik perahu.

Peristiwa ini terjadi di Sungai Berbak, RT 02 Dusun I Desa Teluk Majelis, Kecamatan Berbak, Kabupaten Tanjungjabung Timur.

Baca Juga  Bunda Ririn Sosialisasi Wajib Belajar Prasekolah, Muaro Jambi Pilot Project

Kepala Kantor SAR Jambi, Adah Sudarsa mengungkapkan, kejadian naas itu dialami Laujuk sekitar pukul 14.00 WIB. Saat itu Laujuk ingin naik ke perahunya di dermaga.

“Saat bersamaan ada perahu yang ingin bersandar di dermaga. Perahu itu bersenggolan dengan perahu milik korban. Korban terjatuh ke sungai dan tenggelam,” ungkap Adah.

Baca Juga  Wali Kota Maulana Serahkan Bantuan Kursi Roda dan Transportasi Berobat

Untuk membantu pencarian Kakek Laujuk, Kantor SAR Jambi mengerahkan satu tim rescue ke lokasi kejadian. Tim membawa berbagai peralatan, mulai dari Rescue D Max, perahu karet, water rescue hingga alat evakuasi.

Baca Juga  Nasib Zainuddin, Niat Menolong Ternyata Ditipu

Sampai malam ini Kakek Laujuk belum ditemukan. Tim Rescue Kantor SAR Jambi telah sampai di lokasi dan bergabung dengan Tim SAR Gabungan. Warga sekitar juga ikut membantu pencarian. | RAN

Share :

Baca Juga

Daerah

Bupati dan Wakil Bupati Muaro Jambi Ikuti Apel Kehormatan dan Malam Renungan Suci

Daerah

Wakil Bupati Tanjungjabung Timur Lepas Tim Tanjabtim Peserta Gubernur Jambi Cup 2024

Berita Utama

Mengerti Kondisi dan Perjalanan Tanjabtim, Dilla Hich Siapkan Konsep Kolaborasi, Pemimpin Terdahulu Dilibatkan

Daerah

Pemkab Muaro Jambi Segera Tanggapi Masukan Dewan Soal Ranperda Pertanggungjawaban APBD 2024

Berita Utama

Kapal Pompong Tabrak Kayu, Bocah 5 Tahun Tenggelam

Berita Utama

Wabup Muaro Jambi Bersama Kapolda Jambi Cek Karhutla di Desa Gambut Jaya

Daerah

Gebyar PAUD Muarojambi Wujudkan Peserta Didik dan Guru Kreatif

Daerah

BBS Tinjau Lokasi Pembangunan Gedung Workshop di Desa Muara Kumpeh