Home / Politik

Selasa, 13 Februari 2024 - 20:44 WIB

Edi Purwanto Ajak Masyarakat Tidak Golput

Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto

JAMBIBRO.COM – Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto, mengajak seluruh masyarakat Jambi menggunakan hak pilihnya pada Pemilu 2024.

Edi mengajak masyarakat Jambi datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS), Rabu, 14 Februari 2024, yang menandakan demokrasi berjalan.

Baca Juga  Anies Stabilkan Harga Bahan Pangan dalam 100 Hari Kerja

Edi juga mengajak masyarakat memilih dengan santun serta menjaga keamanan dan ketertiban. Perbedaan pilihan merupakan hak masing-masing masyarakat, dan harus mampu menghargai perbedaan dalam pemilihan.

“Ayo kita ke TPS, karena suara kita menentukan nasib bangsa ini untuk masa depan diwakili dengan pemimpin yang kita pilih,” ujarnya.

Baca Juga  Politisasi Agama, Politik Identitas dan Isu SARA Berpotensi Ganggu Pemilu

Edi mengatakan, golput bukanlah pilihan yang tepat. Golput justru merugikan demokrasi dengan mengurangi legitimasi hasil pemilu.

Di sisi lain, Edi meyakini partisipan masyarakat Provinsi Jambi pada Pemilu 2024 meningkat. Memilih adalah bentuk partisipasi menjaga demokrasi dan turut berperan memajukan bangsa.

Baca Juga  Syahbandar Tuding Penghitungan Sirekap KPU Membingungkan

“Saya yakin dan percaya masyarakat Jambi punya pemikiran yang sama untuk berpartisipasi dengan ikut menyoblos pada 14 Februari,” katanya. | DIA

Editor : Doddi Irawan

Share :

Baca Juga

Berita Utama

Warga Penasaran Sosok Budi Setiawan, Anak Muda Santun Itu Keluar Masuk Kampung

Politik

Personel Polda Jambi Standby di Markas Antisipasi Gangguan Pilkada

Berita Utama

Seorang Pemilih Mendadak Meninggal Dunia Saat Menyoblos

Politik

Perjuangan Belum Berakhir, HWSB Tunggu Instruksi Budi Setiawan

Politik

Samsul Bikin Heboh PSI di Pilkada Tanjabtim

Politik

Noviardi Ferzi Nilai Al Haris Bisa Kalahkan Romi

Politik

KUA-PPAS Provinsi Jambi 2025 Disepakati Rp.4,47 Triliun

Politik

Gerindra Tegak Lurus, Tiga Pimpinan Dewan Bakal Dilantik