Home / Politik

Senin, 17 Juni 2024 - 10:42 WIB

Budi Setiawan Ajak Warga Kota Jambi Pelihara Semangat Kebersamaan dan Saling Berbagi

JAMBIBRO.COM – Ketua DPD Partai Golkar Kota Jambi, DR Budi Setiawan SP MM, mengajak seluruh warga Kota Jambi menjaga semangat kebersamaan, dan saling berbagi di tengah tantangan yang dihadapi.

Ajakan itu disampaikan Budi Setiawan dalam rangka merayakan Idul Adha 1445 Hijriah, Senin 17 Juni 2024. Budi juga mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Adha kepada seluruh umat muslim, khususnya di Kota Jambi.

Baca Juga  Suasana Pilkada Kondusif, Polda Jambi Himbau Jaga Kedamaian

“Selamat Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah kepada seluruh warga Kota Jambi yang merayakannya,” kata bakal calon Wali Kota Jambi yang baru saja mendapat dukungan dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) itu.

Budi Setiawan yang juga Ketua Umum KONI Provinsi Jambi mengingatkan pentingnya momen bersejarah Idul Adha yang penuh berkah bagi umat Islam. Dia berharap kedamaian selalu menyertai warga Jambi.

Baca Juga  137 Atlet Jambi Adu Kemampuan di Ajang Porwil XI Sumatra

“Dengan kerendahan hati, mewakili keluarga, pengurus Partai Golkar Kota Jambi, dan pengurus KONI Provinsi Jambi, saya menyampaikan permohonan maaf lahir dan batin. Semoga kita semua diberi kesehatan, kebahagiaan dan kesuksesan,” ujar Budi.

Selain mengajak memelihara semangat kebersamaan dan saling berbagi, Budi juga menekankan pentingnya solidaritas dan gotong royong dalam mengatasi berbagai masalah yang ada.

Baca Juga  KONI Pusat Apresiasi Prestasi Atlet Jambi Terus Meningkat dari PON ke PON

Sebagai kandidat calon Wali Kota Jambi, Budi menegaskan komitmennya untuk memajukan Kota Jambi melalui program pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan.

Budi menyoroti perlunya responsivitas dan proaktivitas pemerintah dalam memenuhi kebutuhan masyarakat, terutama di masa yang penuh dinamika seperti saat ini.

Ucapan selamat dari Budi Setiawan ini diharapkan dapat membangkitkan semangat warga Kota Jambi untuk bersama-sama membangun Kota Jambi. | DIA

Share :

Baca Juga

Politik

Tim Haris – Sani Tanjabtim Dilantik, Ketuanya Haji Sai

Politik

Sudirman Apresiasi Pandangan Umum Fraksi DPRD Soal RAPBD 2025

Politik

Dilla Hich – Muslimin Tanja Dapat Dukungan PSI, Kaesang Titip Perhatian untuk Anak-anak Muda

Politik

KUA-PPAS Provinsi Jambi 2025 Disepakati Rp.4,47 Triliun

Berita Utama

Pilbup Tanjabtim Makin Menarik, Para Tokoh Besatu Menangkan Dilla Hich – MT

Berita Utama

Nalim Kembali ke Arena, Jika Gandeng Nilwan Yahya Tak Ada Lawan…

Politik

Cari Solusi Penyelesaian Perambahan Hutan Komisi II Konsultasi ke Kemenhut

Politik

DPRD Provinsi Jambi Akan Gelar Pertemuan dengan Pengurus Apkasindo