Home / Ekobis

Kamis, 30 November 2023 - 16:23 WIB

APBD Provinsi Jambi 2024 Ditetapkan Rp.5,1 Triliun

DPRD Provinsi Jambi sahkan APBD Provinsi Jambi tahun anggaran 2024, Rabu, 29 November 2023, malam | foto : dir

JAMBIBRO.COM – Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Provinsi Jambi tahun 2024 sudah disahkan, Rabu, 29 November 2023, malam.

Baca Juga  Jambi City Run Bisa Motivasi Anak Muda Gemar Olahraga

APBD yang sudah diketuk palu oleh DPRD Provinsi Jambi itu berjumlah 5,178 triliun rupiah. Pengesahan dilakukan dalam rapat paripurna.

Rapat dipimpin oleh Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto, didampingi Wakil Ketua Faisal Riza, Pinto Jayanegara dan Burhanudin Mahir.

Baca Juga  Anggota DPRD Provinsi Jambi Tunggu Progres Laporannya ke Polresta

Gubernur Jambi, Al Haris, dan sejumlah kepala OPD Pemprov Jambi juga hadir.

Dalam APBD Murni itu ditargetkan pendapatan daerah 4,665 triliun rupiah. Sementara target penerimaan pembiayaan disepakati Rp.543.444.504.879, dan pengeluaran pembiayaan Rp.30.160.204.158.

Baca Juga  Ketua Sementara DPRD Provinsi Jambi Ajak Masyarakat Wujudkan Pilkada Damai

Edi Purwanto minta penggunaan anggaran itu nanti dilaksanakan dengan baik oleh pemerintah.

Pengesahan APBD ini yang terakhir pada masa pemerintahan Al Haris – Abdullah Sani sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi.

Edi mengingatkan Pemprov Jambi agar melaksanakan kegiatan dengan maksimal. Penggunaannya dioptimalkan agar anggaran yang dikucurkan berdampak positif bagi kesejahteraan masyarakat Jambi. |DIR

Share :

Baca Juga

Ekobis

Pemprov Jambi Gelontorkan Rp.14,2 Miliar untuk Beasiswa

Ekobis

Rahasia Nasabah Terjamin, Bank Jambi Terima Sertifikat ISO 27001:2013

Ekobis

OJK dan OECD Kolaborasi Bangun Inisiatif Edukasi Keuangan Global OECD/INFE

Ekobis

Resiliensi Perbankan Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi Nasional

Ekobis

BPJS TK dan Pemprov Jambi Inisiasi Strategi Optimalisasi Percepatan Capaian Universal Coverage

Ekobis

Booth Suzuki Indonesia di Pameran GIIAS 2024 Tempat Mendapatkan Mobil Baru Idaman dengan Harga Terbaik

Ekobis

Menjelajah Rasa Kuliner Nusantara dari Ketinggian Kota di Swiss-Belhotel Jambi

Ekobis

BPJS Ketenagakerjaan dan Pemkot Jambi Perpanjang Kerja Sama Perlindungan Sosial