Home / Politik

Selasa, 5 November 2024 - 18:14 WIB

Abdullah Sani Tak Terbukti Kampanye Gunakan Fasilitas Negara

Ari Juniarman menjelaskan hasil penanganan dugaan pelanggaran kampanye Pilkada 2024, Selasa | dod

Ari Juniarman menjelaskan hasil penanganan dugaan pelanggaran kampanye Pilkada 2024, Selasa | dod

JAMBIBRO.COM — Calon Wakil Gubernur Jambi nomor urut 02, Abdullah Sani, dilaporkan ke Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Jambi, belum lama ini.

Abdullah Sani dilaporkan melakukan kampanye menggunakan fasilitas negara, di sebuah kolam ikan, di Desa Muara Pijoan, Kecamatan Jambi Luar Kota, Kabupaten Muarojambi.

Baca Juga  Polisi Tangkap Tersangka Pembakaran Kotak Suara di Sungai Penuh

Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran, Data dan Informasi Bawaslu Provinsi Jambi, Ari Juniarman, mengakui adanya laporan itu. Laporan itu pun ditelusuri oleh Bawaslu Provinsi Jambi.

Dari penelusuran itu, hasilnya Abdullah Sani tidak melakukan kampanye di kolam ikan tersebut. Dia hanya menabur ikan, setelah bersilaturahmi dengan keluarga pemilik kolam ikan.

Baca Juga  Pompong Terbakar, Penumpang Loncat ke Sungai

Hasil penelusuran itu juga mengungkapkan bahwa kolam ikan itu bukan milik Pemerintah Provinsi Jambi. Tapi milik EBS, yang dibuktikan dengan sertifikat hak milik oleh pemiliknya.

Menurut Ari, dugaan penggunaan fasilitas dan anggaran pemerintah yang dialamatkan kepada Abdullah Sani juga tidak terbukti. Lantaran tidak terbukti melanggar, laporan itu tidak diregistrasi.

Baca Juga  Puluhan Jurnalis Jambi Lihat Langsung Ruang Pantau Produksi Migas se-Indonesia, Luar Biasa Bro…

“Dugaan pelanggaran itu dihentikan dan tidak diregistrasi menjadi temuan pelanggaran Pilkada 2024,” kata Ari Juniarman kepada wartawan, di Kantor Bawaslu Provinsi Jambi, Selasa, 5 November 2024. | DOD

Share :

Baca Juga

Politik

Edi Purwanto Beberkan 5 Lima Tahun Dewan Membangun Provinsi Jambi

Berita Utama

Romi – Sudirman Berpeluang Besar Menang Pilgub Jambi, Ini Alasannya…

Politik

Paripurna DPRD Kota Maulana Tegaskan Komitmen Pemkot Jambi dalam Pembangunan Berkelanjutan

Politik

Edi Purwanto Ajak Masyarakat Tidak Golput

Politik

Sebentar Lagi Anggota DPRD Provinsi Jambi 2019 – 2024 Akhiri Tugas, Marwah Dewan Terjaga

Berita Utama

Halal Bihalal Bersamaan dengan Pesta Anak “Rajo”, Tamu Budi Setiawan Tetap Membludak

Berita Utama

Membedah Calon Wakil Dilla Hich, dari Kades hingga Jurnalis

Politik

Fery Kusnadi Tanjabbar, Arif Budiman Batanghari, Tema Wisman Sungai Penuh