Home / Reportase

Kamis, 24 Oktober 2024 - 13:29 WIB

Satpol PP Sita Ratusan Botol Miras Tanpa Izin

Petugas Satpol PP Kota Jambi menyita ratusan botol minuman keras | ian

Petugas Satpol PP Kota Jambi menyita ratusan botol minuman keras | ian

JAMBIBRO.COM — Anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Jambi menyita ratusan botol minuman keras (miras).

Minuman beralkohol itu didapat dari hasil razia ke sejumlah warung kelontong di Kecamatan Kota Baru dan Telanaipura, tadi malam.

Kepala Satpol PP Kota Jambi, Feriadi, menyebut, razia dilakukan timnya di kawasan Paal V, Mayang Mangurai dan Karya Maju.

Baca Juga  BBS Beri Motivasi dan Semangat pada Mahasiswa Baru Pertanian Unja

“Minuman-minuman itu terindikasi mengandung alkohol,” katanya.

Feriadi menjelaskan, minuman yang diamankan berjumlah 222 botol dari berbagai merk. Minuman-minuman itu dijual tanpa izin.

Petugas Satpol PP sempat dikelabui para pedagang. Agar tidak ketahuan, pedagang menyembunyikan minuman kerasnya di dalam tangki minyak eceran.

Baca Juga  Ahli Waris Ujang Rudianto, Suhendri dan Untung Terima Santunan BPJS Ketenagakerjaan

“Karena mencurigakan, tangki minyak eceran itu kami geledah. Hasilnya kami dapati puluhan botol miras yang disembunyikan,” ungkap Feriadi.

Minuman keras yang disita dibawa ke kantor Satpol PP Kota Jambi. Para pedagang hanya bisa pasrah melihat barang dagangannya diangkut.

“Barang bukti itu akan kami musnahkan. Sedangkan pemiliknya akan kami panggil ke kantor,” kata Feriadi.

Baca Juga  Hendry dan Zulmansyah Sepakat Gelar Kongres Persatuan PWI

Feriadi menjelaskan, razia miras ini dilakukan untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas, seperti kenakalan remaja akibat pengaruh minuman beralkohol.

Selain merazia warung kelontong, anggota Satpol PP Kota Jambi juga merazia tempat-tempat hiburan malam.
“Kami memeriksa izin operasional dan izin penjualan minuman beralkohol mereka,” tandas Feriadi. | RAN

Share :

Baca Juga

Reportase

Muhammad Yasir Serahkan Ribuan Bibit Ikan di Kenali Asam

Reportase

Korem Garuda Putih dan Kejaksaan Tinggi Jambi Perkuat Kerja Sama

Reportase

Polri Buka Penerimaan Anggota Polisi Jalur Sarjana, Ayo Buruan Daftar…

Reportase

Wali Kota Maulana Lantik Direktur dan Manajer PT Siginjai Sakti (Perseroda)

Reportase

Komisi III DPR RI ke Polda Jambi, Ada Apa ?…

Reportase

Dukung Pembinaan Napi Wanita, Pertamina EP Field Jambi Dapat Penghargaan

Reportase

Satgas Karhutla Tempuh Jalur Hukum, 12 Orang Jadi Tersangka

Daerah

Gatot Sumarto Tutup Usia, Edi Purwanto: Almarhum Sosok Senior dan Tokoh Terbaik Partai