Home / Politik

Kamis, 26 September 2024 - 11:15 WIB

Mantan Komisioner KPU Tebo Dua Periode Ajak Dukung AsTon

Mantan anggota KPU Tebo, Sri Asteti

JAMBIBRO.COM — Mantan komisioner KPU Kabupaten Tebo, Sri Asteti, hadir dalam doa bersama yang digelar di kediaman calon Bupati Tebo, H Aspan, Senin lalu.

Sri Asteti sengaja hadir untuk memberi dukungan kepada pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Tebo periode 2024 – 2029, Aspan – Tono (AsTon).

Baca Juga  Kaum Milenial dan Gen Z Dukung AsTon Pimpin Tebo

“Pak Aspan itu birokrat handal. Penjabat Bupati Tebo selama 22 bulan. Masyarakat Tebo sudah merasakan bagaimana beliau membangun secara adil di 12 kecamatan sesuai porsinya,” katanya.

Begitu pula calon wakil Aspan, Wartono. Menurut Sri Asteti, Wartono adalah politisi handal. Pernah dua periode menjabat Wakil Ketua DPRD Tebo, dan satu periode menjadi anggota DPRD Provinsi Jambi.

Baca Juga  Walau Belum Ada Pasangan, PKS Dukung Agus Rubiyanto Maju Pilbup Tebo 2024

“Tidak diragukan lagi. Nanti mereka berdua sama-sama membangun dan mensejahterakan masyarakat Tebo. Mereka tidak memandang ras dan suku,” ungkap Sri Asteti.

Teti —sapaan akrab Sri Asteti— meyakini pasangan AsTon mampu membangun Tebo. Mereka akan meningkatkan kucuran dana langsung dan tegak lurus dengan pemerintah pusat.

Baca Juga  Kaum Milenial dan Gen Z Dukung AsTon Pimpin Tebo

Sebagai warga Tebo, Teti mengajak seluruh masyarakat Tebo memilih pemimpin yang memperhatikan aspirasi rakyat dan berkeadilan.

“Satukan langkah dan barisan untuk memenangkan pasangan Aspan – Tono,” himbau komisioner KPU Kabupaten Tebo dua periode itu. | DIA

 

Share :

Baca Juga

Politik

Hilallatil Badri Beberkan Visi Misi di Partai Anak Jokowi

Politik

Dilla Hich – MT Deklarasi dan Daftar ke KPU, Pengusaha UMKM Kecipratan Rezeki

Politik

Diantar Ribuan Massa, Romi Hariyanto Diteriaki “Pejuang Demokrasi”

Politik

Di Luar Dugaan, Pengantar Romi – Sudirman Membludak, Datang Sendiri Tanpa Ada Seragam…

Politik

Tengku Gilang Pramanda Bilang BM PAN Tidak Bersama Maulana di Pilwako Jambi

Politik

Kapolda Jambi Ajak Semua Pihak Bersinergi Kawal Pemilu 2024

Politik

Diusung PDI Perjuangan dan Nasdem, Zuwanda – Sawaluddin Siap Bangun Muarojambi

Politik

Hafiz Tanggapi Pemangkasan Anggaran Perjalanan Dinas