Home / Daerah

Rabu, 17 April 2024 - 21:23 WIB

DPRD Batanghari Minta Disdukcapil Maksimalkan Database Kependudukan

JAMBIBRO.COM – Untuk terwujudnya database kependudukan yang valid dan tertibnya administrasi kependudukan, DPRD Kabupaten Batanghari minta dinas kependudukan dan catatan sipil (disdukcapil) bekerja lebih maksimal.

“Harus lebih maksimal untuk terwujudnya database kependudukan yang valid. Dijaga sebagai aset agar dapat digunakan sebagai data, bahan masukan dalam proses pembangunan database kependudukan serta dasar pemberian NIK kepada setiap penduduk,” kata anggota DPRD Batanghari, Marjani, Rabu 17 April 2024.

Baca Juga  DPRD Batanghari Minta Dinsos dan Disdukcapil Akomodir Warga SAD

Marjani menegaskan, database diperlukan untuk mendukung tertib administrasi kependudukan, tertib administrasi pelayanan publik, pelayanan pemilu dan pelaksanaan pemilu kepala daerah, serta dalam jangka panjang digunakan sebagai data dasar dalam rangka pembangunan database penduduk nasional.

Baca Juga  Fraksi Partai Golkar DPRD Batanghari Minta Penjelasan Rinci Laporan Keuangan Pemerintah Daerah

DPRD Batanghari juga minta perbaikan perangkat alat perekaman e-KTP di Kantor Kecamatan Batin XXIV. Alat itu sudah lama rusak, harus segera diperbaiki demi maksimalnya pelayanan administrasi kependudukan.

Baca Juga  Fraksi PKB DPRD Batanghari Soroti Pengelolaan Keuangan dan Infrastruktur Jalan

Selain itu, DPRD Batanghari mendorong pemerintah daerah melalui disdukcapil menyosialisikan penggunaan digital identity, untuk meminimalisir jumlah penggunaan blanko e-KTP kepada masyarakat, di kecamatan, kelurahan maupun desa. | AAN

Share :

Baca Juga

Daerah

Ririn Novianty Serahkan Bantuan Pemkab Muarojambi kepada Korban Kebakaran

Daerah

Penanganan Karhutla di Tanjungjabung Timur Ditingkatkan Tanggap Darurat

Daerah

Setelah Lama Dinanti… Nanas Tangkit Baru Akhirnya Punya Sertifikat Indikasi Geografis

Daerah

Raden Najmi Boyong Kadis PUPR Cek Jalan Rusak di Mendalo Darat

Berita Utama

Pemerintah Kabupaten Muarojambi Support Pengembangan KCBN Muarojambi

Berita Utama

BBS Minta Perusahaan Swasta Berpartisipasi Aktif Antisipasi Kebakaran Hutan dan Lahan

Daerah

33 Anggota Paskibraka Muarojambi 2024 Jalani Diklat

Berita Utama

Antisipasi Karhutla, Pemkab Muaro Jambi Siapkan Berbagai Jurus