JAMBIBRO.COM – Bupati Muaro Jambi, Dr. Bambang Bayu Suseno (BBS), meninjau Gedung Cold Storage, di Desa Kemingking Dalam, Kamis 15 Januari 2026.
BBS turun langsung meninjau fasilitas penyimpanan bahan pokok tersebut karena sudah lama tidak berfungsi. Gedung Cold Storage itu berdiri di lahan seluas 3 hektar.
Peninjauan dilakukan untuk memastikan kondisi terkini bangunan tersebut. BBS menekankan pentingnya menghidupkan kembali fungsinya agar bisa dimanfaatkan sesuai peruntukan.
“Cold storage ini dapat menyimpan bahan pokok, seperti sayur, daging, cabai, untuk langkah antisipasi lonjakan harga,” ujar BBS.
BBS minta dinas pertanian dan dinas perikanan lebih gencar melakukan sosialisasi ke masyarakat mengenai manfaat fasilitas tersebut, sehingga masyarakat bisa mengetahui dan memanfaatkannya.
Peninjauan dilakukan bersama kepala dinas perikanan, kepala dinas pertanian, Camat Taman Rajo, serta kabid aset.
BBS berharap Cold Storage ini dapat segera difungsikan kembali, agar memberi manfaat nyata bagi masyarakat Muaro Jambi. | DIA




















