Home / Reportase

Kamis, 4 September 2025 - 23:03 WIB

Bupati Dillah Temui Massa BERANTAM

Bupati Tanjung Jabung Timur, Dillah Hikmah Sari, menampung aspirasi dari aktivis BERANTAM, Kamis | rh

Bupati Tanjung Jabung Timur, Dillah Hikmah Sari, menampung aspirasi dari aktivis BERANTAM, Kamis | rh

JAMBIBRO.COM — Dalam sebuah momen yang mencerminkan kepemimpinan humanis, Bupati Tanjung Jabung Timur, Dillah Hikmah Sari, turun langsung menemui massa dari Barisan Rakyat Tanjabtim Menggugat (BERANTAM), Kamis 4 September 2025.

Bupati Dillah dengan sangat senang hati bertemu dengan massa BERANTAM yang menggelar unjuk rasa di Taman Rakyat, kawasan Bukit Benderang, Muara Sabak, Tanjung Jabung Timur.

Awalnya, aksi direncanakan dilaksanakan BERANTAM di halaman Kantor Bupati dan DPRD Tanjung Jabung Timur. Lokasi berubah ketika Dillah memilih mendatangi langsung para aktivis BERANTAM.

Baca Juga  Dari Muaro Jambi untuk Sarolangun, Doa dan Dukungan di Usia ke-26

Dalam suasana yang tenang dan terbuka, bupati wanita pertama di Tanjung Jabung Timur itu tidak segan-segan duduk lesehean bersama massa dan mendengarkan satu per satu tuntutan mereka.

Ada beberapa poin yang disampaikan BERANTAM, di antaranya evaluasi visi-misi Bupati dan Wakil Bupati Tanjung Jabung Timur, profesionalisme dalam penyusunan OPD tanpa balas budi, janji kampanye terkait infrastruktur jalan rusak, desakan pemecatan salah satu kepala dinas, penanganan konflik agraria, dan penegakan hukum terhadap pelanggaran pajak oleh sebuah perusahaan.

Baca Juga  Puluhan Siswa SD di Muaro Jambi Keracunan Soto MBG

Bupati Dillah menjawab tuntutan tersebut dengan penjelasan menyeluruh, termasuk skema pengembangan usaha kecil dan menengah (UKM), rencana kawasan industri, dan harapan pada dana alokasi khusus (DAK) dari pemerintah pusat untuk pembangunan infrastruktur jalan.

Baca Juga  Hilirisasi Minerba dan Optimalisasi Lifting Migas Buka Peluang Jambi Jadi Hub Energi Sumatra

Unjuk rasa berlangsung aman dan kondusif, dihadiri sejumlah pejabat forkopimda, kepala OPD, serta ketua dan beberapa anggota DPRD.

Meski beberapa tuntutan, seperti pemecatan kepala dinas akan dibahas tertutup, kehadiran langsung Bupati Dillah dinilai sebagai langkah positif dalam membangun komunikasi antara pemerintah dan masyarakat. | DIA

Share :

Baca Juga

Reportase

Ketua Binpres Pelatda Jambi Ingatkan Para Atlet Pentingnya Persiapan Mental

Reportase

KPU Provinsi Jambi Luncurkan Coktas Serentak

Politik

Haris – Sani Menangi Pilkada Jambi

Reportase

Jalan Kaki Lima Jam Masuk Hutan, Polisi dan Tentara Razia Tambang Emas Liar

Reportase

Puluhan Perwira Korem 042/Gapu Naik Pangkat, Ini Rinciannya…

Nasional

Pemkab Muarojambi Dukung Penuh MBG dan Kopdes Merah Putih

Reportase

Mobil Rescue Dinsos Terbalik Saat Bawa Bantuan Banjir, Begini Ceritanya…

Ragam

Brengkes Ikan… Kuliner Tradisional Khas Batanghari Tak Lekang Dimakan Teknologi