JAMBIBRO.COM — Seorang remaja warga Desa Betung Bedarah Timur, Kecamatan Tebo Ilir, Kabupaten Tebo, Jambi, tenggelam di Sungai Batanghari.
Korban bernama Adam Prayoga, 18 tahun. Dia tenggelam saat mandi di Sungai Batanghari, Sabtu 26 Juli 2025, sore.
Peristiwa tenggelamnya Adam dilaporkan ke Kantor Search and Rescue (SAR) Jambi oleh Sekdes Betung Bedarah Timur, Gafur, Sabtu malam.
Gafur mengabarkan, Sabtu sore, sekira pukul 16.30 WIB, Adam pergi mandi ke Sungai Batanghari. Entah apa sebabnya, saat mandi dia tenggelam dan terseret arus sungai yang cukup deras.
Sampai berita ini disiarkan, Adam belum ditemukan. Namun Pos SAR Bungo telah merespon laporan Gafur.
Membantu pencarian Adam, Pos SAR Bungo menurunkan satu regu beranggotakan tujuh personel dan palsar, terdiri dari rescue car, perahu karet, palsar air, palkom, alat navigasi, drone, dan peralatan pendukung lainnya.
Humas Kantor SAR Jambi, Lutfhi menyebut, perkiraan lokasi kejadian berada pada koordinat 1°34’4.07″S – 102°40’42.88″E. Jarak tempuh 135 kilometer dari Pos SAR Bungo, memakan waktu tempuh 3,5 jam. | DIA