Home / Kriminalitas

Rabu, 8 Januari 2025 - 00:00 WIB

Polda Jambi Jawab Video Viral Razia Hotel

Kompol M Amin Nasution

Kompol M Amin Nasution

JAMBIBRO.COM — Video razia aparat kepolisian di salah satu hotel di Kota Jambi beberapa waktu lalu viral. Dalam razia itu pihak manajemen hotel sempat menolak hotelnya digeledah.

Kepala Bidang Humas Polda Jambi, Kombes Pol Mulia Prianto melalui Kasubbid Penmas, Kompol M Amin Nasution, mengakui video viral itu terjadi saat Operasi Pekat II Siginjai 2024.

Baca Juga  Ada Jerigen Berisi Minyak dalam Mobil Terbakar di Telanaipura

Razia menyasar kegiatan perjudian, pesta minuman keras, penyalahgunaan narkotika, senjata tajam, tempat hiburan malam, hingga prostitusi dan pungutan liar.

“Razia dilakukan di sebuah hotel di Kecamatan Pasar Jambi,” kata Amin.

Amin mengakui, pihak pengelola hotel sempat menolak hotelnya dirazia. Pihak kepolisian yang membawa surat perintah operasi akhirnya bersitegang dengan pengelola hotel.

Baca Juga  Bantu Operasi Amole di Papua, Polda Jambi Kirim 100 Personel Brimob

“Setelah menunggu satu jam, tidak ada penjelasan akurat pihak hotel melarang polisi melakukan razia, sehingga terjadilah perdebatan,” ujar Amin.

Setelah lama berdebat, akhirnya pihak hotel tidak bisa menghalangi razia. Polisi berhasil mengamankan satu pasangan bukan suami istri di sebuah kamar hotel itu.

Baca Juga  Endres Chan Gaspol Amrizal

Potongan video perdebatan antara polisi dan pengelola hotel mengundang reaksi masyarakat. Bidang Propam Polda Jambi sudah memeriksa personel yang terlibat dalam operasi itu.

“Kalau ditemukan adanya pelanggaran SOP, propam akan melakukan sidang disiplin atau kode etik,” tegas Amin. | DIA

Share :

Baca Juga

Kriminalitas

Polisi Gerebek Basecamp Narkoba di Alam Barajo

Kriminalitas

Gara-gara Tak Dikasih “Nambuh”, Doni Nekat Habisi Nyawa Ina

Kriminalitas

Ditlantas Polda Jambi Amankan Puluhan Truk Angkutan Batu Bara
rendra

Kriminalitas

Laporan Penganiayaan Masih Lanjut, Rendra Tunggu Hasil Penyelidikan Polisi

Kriminalitas

Razia Tempat Hiburan Malam, Polisi Amankan Wanita Cantik

Berita Utama

Masya Allah… Demi Anak, Buruh Serabutan Terpaksa Curi Susu

Berita Utama

Penyidik Ditreskrimsus Polda Jambi Mulai Periksa Pinto

Kriminalitas

Polda Jambi Musnahkan Sabu-Sabu Seharga 14 Miliar Rupiah