Home / Daerah

Selasa, 13 Mei 2025 - 22:46 WIB

Pemkab Muarojambi Latih Pengelola BUMDes se-Kecamatan Kumpeh

Wakil Bupati Muarojambi, Junaidi Mahir, membuka pelatihan pengelolaan BUMDes, Selasa | dki

Wakil Bupati Muarojambi, Junaidi Mahir, membuka pelatihan pengelolaan BUMDes, Selasa | dki

JAMBIBRO.COM — Pemerintah Kabupaten Muarojambi menggelar pelatihan pengelolaan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) se-Kecamatan Kumpeh.

Pelatihan dilaksanakan di Hotel Ratu, Kota Jambi, dibuka oleh Wakil Bupati Muarojambi, Junaidi H Mahir, Selasa malam 13 Mei 2025.

Kegiatan pelatihan untuk tahun anggaran 2025 ini ditujukan kepada para pengurus, pengawas dan penasehat BUMDes.

Baca Juga  Ranperda Strategis Dibahas, Pemkab Muaro Jambi Tegaskan Peran Lembaga Adat

Wakil Bupati Junaidi Mahir mengatakan, pelatihan ini sangat penting untuk meningkatkan kapasitas dan kapabilitas pengelola BUMDes dalam mengelola usaha desa yang berkelanjutan.

Junaidi menekankan pentingnya BUMDes sebagai lembaga ekonomi desa yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa melalui usaha mandiri.

Baca Juga  Ririn Novianty Dikukuhkan sebagai Ketua TP PKK, Dekranasda, Tim Posyandu dan Bunda PAUD Muarojambi

“Dengan pelatihan ini diharapkan BUMDes di Kecamatan Kumpeh menjadi contoh bagi desa-desa lain dalam mengelola usaha desa yang mandiri dan berkelanjutan,” tegasnya.

Junaidi Mahir mengajak seluruh pihak bersama mendukung keberlangsungan BUMDes sebagai motor penggerak ekonomi desa.

Baca Juga  TP PKK Muaro Jambi Lakukan Pembinaan di Kumpeh Ulu, Prioritaskan Tertib Administrasi

“Kami sangat mengharapkan sinergi antara pemerintah desa dan BUMDes dalam mengembangkan potensi ekonomi desa,” ujar Junaidi.

Pelatihan ini bertujuan agar desa-desa di Kecamatan Kumpeh menjadi lebih sejahtera dan mandiri, serta memberi manfaat besar bagi pembangunan desa di Kabupaten Muarojambi. | DKI

Share :

Baca Juga

Daerah

Bachyuni Deliansyah Buka STQ Tingkat Kabupaten Muarojambi

Daerah

Wakil Bupati Tanjabbar Ikut Penyerahan DIPA dan TKDD 2024

Daerah

Bachyuni Tekankan Penyusunan RKPD Muarojambi 2025 Prioritaskan Tiga Aspek

Daerah

Wabup Bakhtiar Hadiri Rapat Paripurna Pandangan Umum Fraksi-Fraksi

Daerah

Bachyuni Deliansyah Minta Para Guru Jadikan O2SN, FLS2N dan PKPS Bahan Evaluasi

Daerah

Bayu Tinjau Korban Banjir Bandang di Desa Rondang dan Londerang

Daerah

Sekda Tanjabtim Panen Padi Gempita dan Resmikan Saung Tani

Daerah

BBS Ajak Seluruh ASN dan Non ASN Maksimalkan Potensi Demi Pelayanan Masyarakat