Home / Ragam

Minggu, 5 November 2023 - 10:31 WIB

Peduli Rakyat Palestina, Ketua Umum APPSI Ajak Semua Gubernur Salurkan Bantuan

Ketua Umum APPSI yang juga Gubernur Jambi, Al Haris

Ketua Umum APPSI yang juga Gubernur Jambi, Al Haris

Ketua Umum APPSI yang juga Gubernur Jambi, Al Haris

JAMBIBRO.COM – Serangan Israel terhadap Negara Palestina menimbulkan banyak kerugian, materil maupun korban nyawa.

Sejumlah negara di dunia menunjukkan simpatinya terhadap Palestina dengan memberikan bantuan.

Tak terkecuali Indonesia. Pemerintah Republik Indonesia turut memberi bantuan kepada Palestina.

Baca Juga  Tegas Larang Angkutan Batu Bara Melewati Jalan Nasional, Al Haris Terbitkan Instruksi Gubernur dan Janjikan BLT

Indonesia memberikan bantuan kemanusian tahap pertama sebanyak 51,5 ton, berupa kebutuhan logistik, seperti makanan hingga peralatan medis.

Bantuan ini merupakan urunan dari pemerintah, dunia usaha dan masyarakat. Bantuan dilepas oleh Presiden Indonesia, Joko Widodo, di Bandara Halim Perdana Kusuma, Jakarta Timur, Sabtu, 4 November 2023.

Baca Juga  Al Haris Disambut Heboh Siswa-Siswi SMAN 2 Muarojambi

Ketua Umum Asosiasi Pemerintah Provinsi Seluruh Indonesia (APPSI), Al Haris, mengajak seluruh Gubernur di Indonesia membantu rakyat Palestina di Gaza.

“Saya meminta dan menghimbau seluruh Gubernur mengumpulkan donasi di setiap daerahnya. Nanti disalurkan bersamaan dengan bantuan Baznas RI,” kata Haris yang juga Gubernur Jambi.

Baca Juga  Al Haris Saksikan Langsung Final Tilawah Al Qur’an STQH Nasional 27

Al Haris menyebut, di Provinsi Jambi sendiri akan dilakukan penggalangan dana dan do’a bersama seluruh masyarakat.

“Semua masyarakat Jambi ayo kita galang dana, kita doakan bersama-sama saudara kita Palestina,” ajak Bupati Merangin, Jambi, dua periode itu. (DIR)

Share :

Baca Juga

Ragam

Pertamina EP Jambi Goes to School Beri Wawasan Zero Net Emission di Hari Bumi

Ragam

Cara Al Haris Majukan Atlet dan Prestasi Olahraga Basket

Berita Utama

Media Mainstream Tetap di Depan, Wartawan Jangan Percaya AI 100%

Ragam

Mahasiswa Kerinci Bertekad Buang Ego-Sektoral

Ragam

Media Centre STQH Nasional ke-27 Sediakan Berbagai Data dan Informasi

Ragam

Runway Dua Bandara Masih Pendek, Kemenhub Tolong Perhatikan Donk…

Ragam

Pergi Melaut Sejak Rabu Pagi, M Yusuf Tidak Kunjung Pulang

Ragam

Buya DR Syekh Muhammad Nur Ali Alkholidi Akan Resmikan IBS Marjanul Qalbi Jambi