Home / Ragam

Jumat, 26 Januari 2024 - 17:11 WIB

Kepergok Memangsa Ayam Warga, Ular Piton Sepanjang 2,5 Meter Ditangkap

Petugas Damkartan Kota Jambi menangkap ular piton sepanjang 2,5 meter, di Kenali Besar, Alam Barajo, Jumat, 26 Januari 2024 | asa

JAMBIBRO.COM – Sekor ular piton sepanjang 2,5 meter dievakuasi petugas Damkartan Kota Jambi. Ular itu kepergok sedang memangsa ayam milik warga RT 06 Kelurahan Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jumat, 26 Januari 2024.

Baca Juga  Ular Piton Sepanjang 3,5 Meter Ditangkap Saat Akan Memangsa Ayam Warga

Ular yang kelaparan itu awalnya ditemukan oleh pemilik ayam. Saat akan memberi makan ayamnya di kandang, dia terkejut melihat seekor ular besar sedang memangsa ternaknya.

Pemilik ayam panik. Dia langsung menghubungi petugas Damkartan Kota Jambi minta bantuan.

Baca Juga  Ular Piton Sepanjang 3 Meter Masuk Rumah Warga, Talang Banjar Gempar

Menggunakan peralatan lengkap, petugas damkartan mengevakuasi ular itu. Tak sampai satu jam, ular yang dikenal dengan lilitan mematikan itu berhasil dievakuasi.

Kadis Damkartan Kota Jambi, Mustari Affandi, menghimbau warga agar waspada pada perubahan musim saat ini. Kemunculan hewan liar bisa mengancam keselamatan.

Baca Juga  Ular Piton Sepanjang 3,5 Meter Ditangkap Saat Akan Memangsa Ayam Warga

“Cepat hubungi kami kalau menemukan hewan yang membahayakan, supaya bisa segera dievakuasi,” pesannya.

Ular piton berbobot hampir 10 kilogram itu kemudian dibawa ke kantor Damkartan Kota Jambi. Nantinya akan dilepasliarkan ke lokasi yang jauh dari pemukiman warga. | ASA

Editor : Doddi Irawan

 

Share :

Baca Juga

Ragam

Pemprov Jambi Komitmen Perkuat Dukungan Pendampingan Bagi Perajin

Ragam

Dinas Kominfo Provinsi Jambi Gelar Cybersecurity Drilltest Perkuat Pengamanan Siber

Ragam

Bakti Religi Polda Jambi Bersihkan Tempat Ibadah Semua Agama

Ragam

Pejabat Lapas Jambi Ngopi Bareng Wartawan

Ragam

Lomba Pacu Perahu Tradisional Meriahkan HUT 79 Kemerdekaan RI

Ragam

Pendaki Gunung Kerinci Mendadak Drop Akibat Kelelahan

Berita Utama

BNN Gelar Tes Urine di Kantor Gubernur Jambi, Al Haris Ikut Diperiksa

Ragam

Puluhan Jurnalis Jambi Ikuti Capacity Building di TMII