Home / Politik

Minggu, 17 Desember 2023 - 16:11 WIB

Jangan Sepelekan Wanita di Pemilu, Perannya Cukup Penting Lho…

Sosialisasi peranan wanita dalam penyelenggaraan pemilu, di Kabupaten Tebo, Minggu, 17 Desember 2023 | foto : dia

 

JAMBIBRO.COM – Meningkatkan peran dan keterlibatan wanita dalam kegiatan politik, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tebo melakukan sosialisasi, di Hotel GN, Muaratebo, Minggu, 17 Desember 2023.

Ketua KPU Kabupaten Tebo, Atiul Fuaidiyah mengatakan, sosialisasi bagi perempuan dan mahasiswa menghadapi Pemilu 2024 ini bertujuan menyampaikan peran wanita dalam pemilu.

Baca Juga  Membangun Visi Indonesia Emas 2024, Peran Mahfud MD Cawapres Ganjar Pranowo

“Kami menghadirkan para pengurus organisasi perempuan dan mahasiswa,” kata Atiul.

Atiul menjelaskan, kegiatan ini diadakan untuk memantapkan posisi wanita dalam Pemilu Serentak 2024.

“Kegiatan ini menjadi titik penyampaian pentingnya wanita dalam pemilu. Diharapkan mereka yang menjadi perwakilan ini menyampaikan kepada yang lain,” ujarnya.

Baca Juga  Sosialisasikan PKPU, Ada Banyak Metode Kampanye Pemilu

Dalam mensosialisasikan pentingnya wanita dalam pemilu, KPU Tebo menghadirkan narasumber yang berkompeten di bidangnya masing-masing.

“Kami menargetkan, dengan sosialisasi ini, diharapkan kaum wanita lebih aktif dalam pemilu,” ungkap Atiul.

Untuk diketahui, sosialisasi ini diikuti oleh para pengurus organisasi wanita dan mahasiswi dari 2 kampus yang ada di Kabupaten Tebo.

Baca Juga  Anies Stabilkan Harga Bahan Pangan dalam 100 Hari Kerja

Adapun narasumber yang menyampaikan materi adalah Siti Masnidar dari Komisi Informasi (KI) Provinsi Jambi, Sri Asteti Wakil Ketua ISWI, dan Popriyanti pemilik media siber jambiday.com yang juga Koordinator Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Kota Jambi. | DIA

Share :

Baca Juga

Politik

DPRD Provinsi Jambi Panggil Dinas Kesehatan Pertanyakan Layanan SKTM

Politik

Butuh Dukungan PSI, BBS Mendaftar…

Politik

Mati-Matian Menjegal Romi Sang Petarung…

Politik

Pemilu Tinggal Menghitung Hari, Ini Pesan Kapolda Jambi…

Politik

Mahfud MD Cawapres Ganjar Pranowo

Politik

Hazrin Nurdin “Turun Gunung” Menangkan Maulana – Diza

Politik

PKS Usung Dilla Hich – Muslimin Tanja, Terobosan Pro Rakyat Sudah Menanti

Politik

Bikin Malu !!! Jambi Banyak Pejudi, Ketua DPRD Warning Pemprov…