Home / Daerah

Minggu, 25 Februari 2024 - 18:04 WIB

Bachyuni Kagum Lihat Potensi Pertanian Cabai di Desa Sumber Agung

Pj Bupati dan Ketua TP PKK Muarojambi meninjau kebun cabai milik petani, di Desa Sumber Agung, Kecamatan Sungai Gelam, Muarojambi, Minggu, 25 Februari 2024 | dia

JAMBIBRO.COM – Penjabat Bupati MuaroJambi, Bachyuni Deliansyah, meninjau lahan pertanian cabai milik petani, di Desa Sumber Agung, Kecamatan Sungai Gelam, Muarojambi, Minggu, 25 Februari 2024.

Baca Juga  Raden Najmi Resmikan Rumah M Amin Bantuan Baznas Muarojambi

Bachyuni yang akrab disapa Bayu turun bersama Sekda Muarojambi, Budhi Hartono, dan Ketua TP PKK Muarojambi, Faradillah Zahara. Sebelumnya mereka melakukan senam bersama warga setempat.

Bayu sengaja mengunjungi kebun cabai di Desa Sumber Agung untuk melihat langsung kondisinya. Apalagi kebun cabai itu sudah memasuki akhir musim panen.

Baca Juga  Raden Najmi Siapkan Rencana Aksi Satu Data Indonesia di Muarojambi

“Saya ingin mendengar langsung aspirasi petani untuk mengembangkan budidaya tanaman cabai di sini,” kata Bayu yang mengaku kagum melihat potensi pertanian cabai di Desa Sumber Agung.

Bayu menjelaskan, kondisi bentangan alam, iklim, cuaca dan struktur tanah di Desa Sumber Agung sangat mendukung pengembangan budidaya cabai. Dia berharap daerah ini bisa menjadi sentra cabai di Kecamatan Sungai Gelam.

Baca Juga  Bachyuni Serahkan Paket Sembako Ramadan dari Baznas Muarojambi

“Saya sudah melihat sendiri, bagaimana hasil pertanian dan budidaya cabai di sini. Ini akan terus kita optimalkan secara serius, mulai dari hulu hingga ke hilir,” ujarnya. | DIA

Editor : Doddi Irawan

Share :

Baca Juga

Daerah

Raden Najmi Siapkan Rencana Aksi Satu Data Indonesia di Muarojambi

Daerah

Pemkab Muarojambi Sampaikan Ucapan Selamat kepada Direktur Utama Bank Jambi

Daerah

Pemkab Muarojambi Terus Salurkan Bantuan kepada Korban Banjir

Daerah

Ketua Umum Ikatan Adhyaksa Dharmakarini Restocking Ikan di Danau Gatal

Daerah

Ketua DPRD Tanjungjabung Barat Ikut Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara

Daerah

Romi Harap Lokakarya Nasional Forum Penilai Ahli Kegagalan Bangunan Ada Manfaat

Daerah

Pemkab Tanjungjabung Timur Raih WTP Tujuh Kali Berturut

Daerah

Budhi Hartono Wakili Pj Bupati Muarojambi Hadiri Pengukuhan Kepala BI Jambi