Home / Reportase

Jumat, 22 Maret 2024 - 19:03 WIB

Pacar dan Ayah Kandung Jahanam, Gadis di Bawah Umur Digauli

Salah seorang pelaku saat diperiksa di Unit Perlindungan Perempuan dan Anak Polda Jambi | dia

JAMBIBRO.COM – Sungguh tragis nasib S (14), seorang gadis remaja di Kota Jambi. S disetubuhi oleh pacarnya, HN (34), yang baru satu bulan dikenalnya dari media sosial.

Parahnya lagi, S juga digauli oleh ayah kandungnya, AY (48). Perbuatan asusila terhadap anak di bawah umur ini terungkap, setelah HN melaporkan AY ke Unit Perlindungan Perempuan dan Anak Ditreskrimum Polda Jambi.

Baca Juga  Penambangan Minyak Ilegal Masih Marak di Daerah Om Fadhil…

Kasubdit IV Renakta Ditreskrimum Polda Jambi, AKBP Kristian Adi Wibawa, mengakui adanya laporan itu. Bergerak cepat, polisi langsung mengamankan AY.

Baca Juga  Presiden Joko Widodo Terima Medali Kehormatan Loka Praja Samrakshana

“Kasus ini dilaporkan oleh HN, pacar korban. Setelah diselidiki, ternyata HN juga menyetubuhi korban. Peristiwa itu terjadi di rumah keluarga HN,” ungkap Kristian, Jumat, 22 Maret 2024.

Kristian mengungkapkan, HN diringkus di wilayah Sumatra Barat. Dari pengakuan HN, dia baru sekali menyetubuhi S.

Baca Juga  Kapolri Rombak Pejabat Polres di Jambi

Untuk kepentingan penyelidikan, HN dan AY kini diamankan di sel tahanan Polda Jambi. Akibat perbuatannya, kedua orang itu dikenakan UU Perlindungan Anak. Ancaman hukumannya di atas lima tahun penjara. | DIA

Editor : Doddi Irawan

Share :

Baca Juga

Reportase

Mobil Pemudik Tabrakan di Bungo, Begini Kondisi Penumpangnya…

Reportase

Terjebak di Tengah Kobaran Api, Seorang Kakek Tewas Terbakar

Reportase

Jelang Pilkada Serentak Pemprov Jambi Kembali Tegaskan Pengaturan Angkutan Batu Bara

Reportase

BBS Beri Motivasi dan Semangat pada Mahasiswa Baru Pertanian Unja

Reportase

Inspektur Jenderal Polisi Krisno Halomoan Siregar Resmi Jabat Kapolda Jambi

Reportase

Provinsi Jambi Jadi Percontohan Penanggulangan Karhutla di Indonesia, Kurniawan Gautama Bilang Kesadaran Perusahaan Makin Tinggi

Reportase

Marc Marquez Juara Dunia 2025, Samai Valentino Rossi

Reportase

Polri Buka Penerimaan Anggota Polisi Jalur Sarjana, Ayo Buruan Daftar…