Home / Ekobis

Rabu, 5 November 2025 - 21:41 WIB

Pemkot Jambi Salurkan Bantuan Beras dan Minyakita Tahap II

Sekda Kota Jambi, A Ridwan, menyalurkan Bantuan Pangan Gratis dan Minyakita gratis kepada ribuan warga, Rabu | dki-kj

Sekda Kota Jambi, A Ridwan, menyalurkan Bantuan Pangan Gratis dan Minyakita gratis kepada ribuan warga, Rabu | dki-kj

JAMBIBRO.COM — Pemerintah Kota (Pemkot) Jambi menyalurkan Bantuan Pangan Beras dan Minyakita gratis kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) tahap kedua, Rabu 5 November 2025.

Bantuan ini merupakan bagian dari program Badan Pangan Nasional (BPN) untuk periode Oktober dan November 2025.

Penyaluran dilakukan secara simbolis di Kantor Lurah Selamat, Kecamatan Danau Sipin, oleh Sekretaris Daerah Kota Jambi, A Ridwan, mewakili Wali Kota Jambi, Dr. Maulana.

Berdasarkan Data Tunggal Sosial dan Ekonomi Nasional (DTSEN) dari Kementerian Sosial, 24.595 keluarga di Kota Jambi tercatat sebagai penerima bantuan. Secara nasional, program ini menyasar 18,27 juta keluarga penerima.

Baca Juga  Fokal IMM Dukung Penuh Asta Cita Presiden Prabowo Subianto

Mengacu pada Surat Kepala Badan Pangan Nasional Nomor 347/TS.03.03/K/10.2025 tertanggal 14 Oktober 2025, setiap KPM menerima 20 kilogram beras dan 4 liter minyak goreng secara gratis.

Sekda A Ridwan menegaskan, penyaluran cadangan pangan pemerintah merupakan langkah strategis untuk menjaga daya beli masyarakat, menekan lonjakan harga beras, dan memperkuat ketahanan pangan nasional.

“Sebagaimana arahan Presiden, pemerintah harus hadir di tengah masyarakat. Pangan harus tersedia sepanjang waktu, merata di seluruh wilayah, dan dijangkau dengan harga terukur,” ujarnya.

Ridwan menambahkan, bantuan ini tidak hanya berfungsi sebagai jaring pengaman sosial, tapi juga instrumen pengendalian inflasi dan penguatan ekonomi masyarakat. Intervensi langsung dari pemerintah pusat diharap mampu mempercepat pelaksanaan program-program di daerah.

Baca Juga  Perjuangkan Perluasan Jargas untuk Warganya, Wali Kota Jambi Teken MoU Bagi 13.235 SR Bersama Dirjen Migas

Ridwan menyebutkan, melalui 11 Program Prioritas Pemerintah Kota Jambi, seperti Kartu Bahagia, Balikat, Bank Harkat, dan Kampung Bahagia, Pemkot Jambi berupaya mendorong penguatan ekonomi dari tingkat RT dengan semangat gotong royong.

“Program ini diharapkan mampu meningkatkan kualitas hidup masyarakat, khususnya mereka yang rentan terhadap kerawanan pangan dan dampak fluktuasi harga. Ini ikhtiar bersama yang membutuhkan kolaborasi lintas sektor,” tuturnya.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kota Jambi, Evridal Asri menjelaskan, penyaluran tahap kedua dilakukan serentak di lima kecamatan, 3—7 November 2025. Sebelumnya, tahap pertama dilaksanakan pada Juni dan Juli, di Kecamatan Telanaipura.

Baca Juga  ASLA Futsal Championship Series 2025 Dibuka Wali Kota Jambi

“Hari ini penyaluran dilakukan di Kecamatan Danau Sipin, dengan total penerima sekitar 2.600 keluarga, termasuk 236 penerima di Kelurahan Selamat. Semoga bantuan ini benar-benar bermanfaat bagi masyarakat,” ujarnya.

Sebagai informasi, total bantuan yang disalurkan di Kota Jambi sekitar 491 ton beras dan 98.380 liter minyak goreng. Pemerintah menargetkan seluruh bantuan tersalurkan 100 persen pada 7 November 2025. | DIA

 

Share :

Baca Juga

Ekobis

Kolaborasi untuk Inklusi: Pemerintah dan OJK Bersatu Perluas Akses Keuangan Daerah

Ekobis

OJK Terima Daftar Koperasi Jasa Keuangan

Ekobis

OJK dan IAI Sepakati Perlakuan Akuntansi Aset Kripto Sesuai SAK Indonesia

Ekobis

Tertarik Dapat Hibah hingga Rp3 Miliar untuk Usaha Sosial Kamu? Ini Tipsnya!

Ekobis

Ekonomi Jambi Tumbuh 4,9 Persen, Terbesar dari Sektor Pertanian

Ekobis

OJK Terbitkan Aturan Pembiayaan Transaksi Efek dan Short Selling

Ekobis

Keuangan Syariah Makin Moncer, Aset Tembus Rp2.972 Triliun

Ekobis

Sektor Jasa Keuangan Tumbuh Positif dan Terjaga di Provinsi Jambi