Home / Berita Utama

Jumat, 6 Juni 2025 - 21:46 WIB

Eks Napiter dan Mantan Kelompok Radikal Sembelih Hewan Qurban

Tim Satgaswil Jambi Densus 88 Anti Teror Polri bersama 10 eks narapidana teroris (napiter) menyembelih hewan kurban, di Simpang Kawat, Kota Jambi, Jumat | andri

Tim Satgaswil Jambi Densus 88 Anti Teror Polri bersama 10 eks narapidana teroris (napiter) menyembelih hewan kurban, di Simpang Kawat, Kota Jambi, Jumat | andri

JAMBIBRO.COM – Tim Satgaswil Jambi Densus 88 Anti Teror Polri bersama 10 eks narapidana teroris (napiter) menyembelih hewan kurban, di Simpang Kawat, Kota Jambi, Jumat 6 Juni 2025.

Kegiatan ini menunjukkan bukti nyata perhatian pemerintah dan Satgaswil Jambi Densus 88 Anti Teror Polri terhadap para eks napiter, mitra deradikalisasi di Provinsi Jambi, dalam mempererat tali silaturahmi di Hari Raya Idul Adha 1446 Hijriah.

Para eks napiter turut membantu penyembelihan hewan kurban, dilanjutkan pembagian daging kepada eks napiter yang berhalangan hadir, serta kepada warga dan anak yatim piatu tinggal di sekitar lokasi pemotongan.

Baca Juga  Maulana - Diza 1, Abdul Rahman - Guntur 2

Perwakilan mitra deradikalisasi mengucapkan selamat Hari Raya Idul Adha 1446 Hijriah, dan ucapan terima kasih kepada Pemprov Jambi, Wali Kota Jambi serta Kasatgaswil Jambi yang telah memberikan daging qurban.

Pembagian daging hewan kurban ini bagian dari mempererat tali silaturahmi pada momentum Hari Raya Idul Adha 1446 Hijriah.

Baca Juga  Crazy Rich Jambi Otak Pembunuhan Bankir Muda, 15 Orang Diamankan

Tak hanya itu, para eks napiter memiliki peran memberi kontribusi positif, serta menanamkan rasa nasionalisme dan menghapus stigma thogut terhadap pemerintah.

Sekda Provinsi Jambi, Sudirman, juga mengucapkan selamat Hari Raya Idul Adha 1446 Hijriah.

Sudirman berharap momen ini menjadikan para mitra binaan Satgaswil Jambi memulai lembaran baru, meningkatkan kualitas diri, dan memberi kontribusi positif bagi pembangunan Provinsi Jambi.

Baca Juga  Kota Jambi Resmi Bentuk Tim Task Force MIL, Wakili Indonesia di Program Global UNESCO

“Sebagai wujud nyata berkurban menjadi lebih baik,” katanya.

Wali Kota Jambi, Dr dr H Maulana MKM, juga turut mengucapkan selamat Hari Raya Idul Adha 1446 Hijriah kepada seluruh warga dan mitra binaan Satgaswil Jambi Densus 88 Anti Teror Polri.

“Semoga kita senantiasa dapat meningkatkan keimanan dan ketakwaan, serta semangat berjuang dan berqurban untuk NKRI dan seluruh masyarakat, khususnya di Kota Jambi,” harap Maulana. | DIA

 

Share :

Baca Juga

Berita Utama

Polda Jambi Kirim Brimob Bantu Evakuasi Korban Banjir Kerinci

Berita Utama

Romi – Sudirman Resmi Daftar ke KPU, Syarif Fasha dan Hasbi Anshory Hadir

Berita Utama

Lawan Hoax, JMSI Jambi Komitmen Ciptakan Situasi Kondusif Jelang Pilkada 2024

Berita Utama

Budi Setiawan Tak Terlawan di Alam Barajo, Warga Jamin Menang 70%

Berita Utama

Tidak Tolak Investor, Mantan Ketua DPRD Kota Jambi Minta Pembangunan Stockpile Aurkenali Dipindahkan

Berita Utama

Pembangunan Pipa Gas Jadestone Energy Terkendala, Begini Solusi Kapolda Jambi…

Berita Utama

Hafiz Tampung Curhatan Nakes RSUD Raden Mattaher

Berita Utama

Bunda Ririn Sosialisasi Wajib Belajar Prasekolah, Muaro Jambi Pilot Project