Home / Daerah

Kamis, 22 Februari 2024 - 23:08 WIB

Ketua DPRD Tanjungjabung Barat Hadiri Pisah Sambut Kapolres

Ketua DPRD Tanjungjabung Barat hadir pada acara pisah sambut kapolres, Rabu malam, 22 Februari 2024 | di

JAMBIBRO.COM – Ketua DPRD Kabupaten Tanjungjabung Barat, Abdullah, hadir pada acara pisah sambut Kapolres Tanjungjabung Barat, dari AKBP Padli kepada AKBP Agung Basuki, di Rumah Dinas Bupati Tanjungjabung Barat, Rabu Malam, 22 Februari 2024.

Baca Juga  Pemkab Tanjabbar Gelar Tabligh Akbar Memperingati Isra’ Mi’raj

Dalam kesempatan itu, mewakili seluruh anggota DPRD Tanjungjabung Barat, Abdullah menyampaikan ucapan selamat kepada AKBP Padli yang mendapat tugas baru.

Kepada kapolres yang baru, AKBP Agung Basuki, Abdullah menyampaikan ucapan selamat datang. Dia berharap Agung Basuki betah dan nyaman bertugas di Kabupaten Tanjungjabung Barat untuk bersinergi dalam pembangunan.

Baca Juga  Ahmad Jahfar Wacanakan Kecamatan Seberang Kota Terintegrasi Tol Jambi

Hal serupa disampaikan oleh Bupati Tanjungjabung Barat, Anwar Sadat. Dia berterima kasih kepada AKBP Padli yang telah meraih prestasi dan melakukan inovasi selama 1,2 tahun bertugas di Tanjungjabung Barat.

”Selamat bertugas di tempat yang baru, semoga dapat mengembangkan potensi dengan pemikiran-pemikiran inovatif guna memajukan organisasi Polri dan bermanfaat bagi masyarakat lebih luas,” ungkap Abdullah.

Baca Juga  Anwar Sadat Sampaikan Program Pembangunan dan Serahkan Bantuan di Desa Sungai Terap

Sebagaimana diketahui, AKBP Padli mendapat tugas baru sebagai Kabag Binkar Biro SDM Polda Jambi. Sementara AKBP Agung Basuki sebelumnya bertugas sebagai Kapolres Pariaman, Sumatra Barat.

Hadir dalam pisah sambut itu Dandim o419/Tanjab Letkol Arm Dwi Sutaryo, Kajari Marcelo Belah, Plt Sekda Dahlan, dan forkopimda Tanjungjabung Barat. | DIA

Share :

Baca Juga

Berita Utama

Terdampak Banjir, Puluhan Sekolah di Muarojambi Sudah Dua Pekan Libur

Daerah

BBS Harap Organda Bangun Sinergi dengan Pemerintah Daerah dan Swasta

Daerah

Pemkab Tanjungjabung Timur Raih WTP Tujuh Kali Berturut

Daerah

Raden Najmi Buka Musrenbang 2026 Kecamatan Sungai Gelam

Daerah

Pokja Bunda PAUD Muaro Jambi Kawal Terus Pendidikan Anak Usia Dini

Daerah

Raden Najmi Minta Pemerintah Kecamatan Marosebo Beri Masukan

Daerah

Ketua DPRD Tanjungjabung Barat Ikut Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara

Daerah

DPRD Batanghari Minta Disdukcapil Maksimalkan Database Kependudukan